SuaraSulsel.id - Penjabat Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, bersama jajaran Forkopimda, Wali Kota Makassar, KPU Sulsel dan Bawaslu Sulsel meninjau gudang Logistik Pemilu untuk Kota Makassar di Jalan Ir Sutami, Senin, 8 Januari 2024.
Gudang Logistik Pemilu untuk Kota Makassar sudah sangat siap. Dalam pemantauan siang tadi, kesiapannya sudah sangat matang.
Bahtiar mengatakan, dirinya bersama Forkopimda Sulsel datang ke Gudang Logistik Pemilu Kota Makassar dalam rangka memantau persiapannya, sesuai dengan yang direncanakan KPU dan Bawaslu RI, berdasarkan peninjauan hari ini, sudah sangat siap dan sesuai jadwal.
"InsyaAllah Sulsel sangat kompak. Kita support full dengan melihat kondisi hari ini penyelenggaraan Pemilu Insya Allah lancar dan berjalan sesuai rencana," kata Bahtiar di sela-sela pengecekan.
Baca Juga: Bupati Pangkep Harus Kerja Keras Turunkan Angka Kemiskinan, Stunting, dan Pengangguran
Ia menjelaskan, hampir seluruh alat logistik Pemilu sudah lengkap dan datang tepat waktu. Selanjutnya, tinggal menunggu surat suara DPRD Provinsi, Kota sebagian DPR RI yang rencananya tiba dalam satu dua hari ini.
Pada prinsipnya, kata Bahtiar, pihaknya dan Forkopimda Kota Makassar mendukung KPU dan Bawaslu, apapun kendalanya.
Dia mencontohkan, seperti ada logistik yang ingin dipindahkan ke lapangan dan terkendala cuaca, maka Forkopimda dari TNI-Polri dapat membantu dengan kendaraan militernya. Termasuk menyediakan Biaya Tak Terduga (BTT).
"Tentunya kami hanya menunggu dari KPU dan Bawaslu saja. Apalagi dari kabupaten kota siap juga," jelasnya.
Sementara, Wali Kota Makassar, Danny Pomanto, membenarkan kesiapan distribusi logistik juga dengan BTT itu. Tentunya, Pemkot Makassar mendukung penuh kerja-kerja KPU dan Bawaslu, demi kelancaran distribusi logistik Pemilu di Kota Makassar.
Baca Juga: Terminal Makassar New Port Melebihi Target Muat Bongkar, Apa Rahasianya?
"Soal BTT tentunya Pemkot Makassar sudah menyiapkan itu. Intinya kapan pun KPU-Bawaslu minta akan dikasih," tegas Danny.
Apalagi di tengah cuaca seperti ini, kata Danny, maka hal-hal yang tidak terduga mesti diantisipasi. Kerawanan ada pada distribusi ke pulau karena perihal cuaca.
Tetapi, ia menekankan dirinya sudah mendapatkan solusi lantaran punya peralatan, koordinasi dengan Forkopimda juga berjalan baik, sehingga semuanya dapat terselesaikan.
Sebelumnya, Pj Gubernur Bahtiar juga telah meninjau gudang logistik Pemilu di Kabupaten Luwu Utara dan Pangkajene Kepulauan.
Berita Terkait
-
Predator Anak di Makassar Ditangkap! Polisi Temukan Bukti Mengerikan
-
Politik Gentong Babi dalam Pemilu dan Korupsi Politik yang Mengakar
-
Demi Lolos Macet, Pengendara di Makassar Bikin Wali Kota Naik Pitam!
-
Viral! Banyak Pengendara Lawan Arah, Wali Kota Makassar Marah-marah
-
KAI Logistik Angkut 2.066 Sepeda Motor dan 433 Ton Barang di Momen Arus Balik Lebaran 2025
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Tanpa Tedeng Aling-aling, Pramono Sebut Bank DKI Tidak Dikelola Profesional: Banyak Kasus Terus!
-
5 HP Murah Mirip iPhone 16: Harga Mulai Sejutaan, Bikin Orang Terkecoh!
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
-
Markas Pemain Korut U-17: Yang Tersembunyi di Balik Klub 4.25 SC?
-
Profil dan Kekayaan Abdul Halim Iskandar, Saudara Cak Imin yang Diduga Terlibat Korupsi
Terkini
-
Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025, BRI Siap Proaktif dalam Pelayanan Haji
-
Pimpin PERBANAS, Hery Gunardi Siap Perkuat Industri Perbankan Nasional
-
SPMB 2025 Sulsel: Kuota Domisili Berkurang, Afirmasi Ditambah
-
Tembok yang Membelah Semangat Unhas
-
Tambang Emas di Luwu, Gubernur Sulsel: Jangan Sampai Rakyat Hanya Jadi Korban