SuaraSulsel.id - Mobil Audi di rumah Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) yang disita KPK menggunakan nomor polisi palsu.
Hal tersebut diketahui setelah diperiksa di aplikasi Padaidi Mobile milik Badan Pendapatan Daerah Provinsi Sulawesi Selatan.
Pada aplikasi tersebut, mobil dengan plat DD 57 US ternyata tidak terdaftar. Tak ada data satupun yang muncul, seperti data kendaraan di Sulsel pada umumnya.
"Nomor polisi tidak terdaftar," ujar pegawai Bapenda Sulsel saat dikonfirmasi Suara.com
Baca Juga: Mentan Syahrul Yasin Limpo Akhirnya Muncul, Disambut Status 'Tersangka' Mahfud MD
Pegawai tersebut menegaskan, jika tidak terdaftar di aplikasi, maka nomor polisi kendaraan sudah dipastikan menggunakan plat gantung alias palsu.
Dari informasi yang dihimpun, mobil itu milik Radisyah, cucu dari Syahrul Yasin Limpo. Harganya diperkirakan sekitar Rp1,4 miliar.
Mobil itu dibeli sekitar tahun 2020 dan tersimpan di rumah pribadi SYL di Jalan Pelita, Kota Makassar.
Seperti diberitakan sebelumnya, KPK menggeledah rumah SYL di Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Ada beberapa barang yang diamankan untuk dijadikan barang bukti. Diantaranya satu unit mobil Audi dan beberapa berkas.
Baca Juga: Siasat Mentan Syahrul Yasin Limpo Hadapi KPK, Bentuk Tim Gabungan
Belum ada keterangan resmi dari KPK soal penggeledahan tersebut.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
-
KPK ke Raffi Ahmad Cs: Artis yang Jadi Pejabat Hati-hati Terima Endorsement
-
KPK Akui Belum Periksa Bupati Situbondo yang Jadi Tersangka
-
KPK Tegaskan Pengunduran Diri Sahbirin Noor Sebagai Gubernur Kalsel Tak Halangi Penyidikan
-
Alasan KPK Belum Jadwalkan Pemeriksaan Sahbirin Noor Usai Kalah di Praperadilan
-
Belum Laporkan Harta Kekayaan, Raffi Ahmad Disorot KPK: Ini Jawabannya
Tag
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Kisah Pilu Pengungsi Lewotobi: "Lari Hanya Pakai Baju di Badan"
-
Kabar Baik! Wapres Gibran Janji Bahas Kelanjutan Pembangunan Stadion Sudiang
-
Dukung Ekonomi Hijau dan Inklusif, BRI Catat Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Senilai Rp764,8 Triliun
-
Rocky Gerung Kritik Debat Pilkada Makassar: Monoton dan Panelis Tersiksa
-
Azizah Tolak Menyantap Makanan Bergizi Pemberian Wapres Gibran Rakabuming