SuaraSulsel.id - Kasus kekerasan senior di perguruan tinggi kembali terjadi. Kejadiannya di kampus Universitas Muhammadiyah Makassar.
Seorang mahasiswa semester empat dari Fakultas Pertanian bernama Erwin dipukul seniornya hingga mengalami luka di bagian kepala. Pihak kampus membenarkan kejadian tersebut.
"Iya, betul seperti di video yang beredar. Korban sudah melapor ke polisi," ujar Kabag Humas Unismuh, Hadi Saputra saat dikonfirmasi, Selasa, 30 Mei 2023.
Video penganiayaan itu viral di media sosial. Dalam rekaman terlihat korban sedang berjalan seorang diri di koridor lantai II kampus.
Baca Juga: Tak Kapok Jegal PSM Makassar, Persija Jakarta Dikabarkan Gaet Wonderkid Andalan Shin Tae Yong
Tiba-tiba ada tiga orang pelaku datang menghampirinya. Korban dipukul di bagian kepala dan tidak bisa membela diri.
"Kejadiannya Senin, 29 Mei 2023, sekitar pukul 14.30 wita," kata Hadi.
Hadi mengaku pihak kampus sudah berkoordinasi dengan kepolisian untuk mengusut kasus ini. Korban juga sudah menjalani visum di rumah sakit.
"Polisi sudah menyelidiki dan korban sudah menjalani visum kemarin, ada luka memang di kepala. Dari keterangan korban mereka tidak saling kenal," jelas Hadi.
Sementara, Kapolsek Rappocini AKP Muhammad Yusuf mengatakan korban sudah melaporkan aksi kekerasan tersebut pada Senin malam. Saat ini polisi sedang melakukan penyelidikan dan mengejar pelaku.
Baca Juga: Bali United Tetap Optimis Walau Kalah Tanding Persahabatan vs Persebaya Surabaya
"Iya, ada laporannya. Sedang lidik, sudah diproses ya," kata Yusuf.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
-
Predator Anak di Makassar Ditangkap! Polisi Temukan Bukti Mengerikan
-
Demi Lolos Macet, Pengendara di Makassar Bikin Wali Kota Naik Pitam!
-
Viral! Banyak Pengendara Lawan Arah, Wali Kota Makassar Marah-marah
-
Mira Hayati Tidak Dipenjara di Sel, Nikmati 'Kebebasan' Meski Rugikan Ribuan Orang
-
Harga Tiket Kapal Laut Makassar-Surabaya April 2025 dengan Jadwal Terbaru
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia
-
Sampai Kapan Program Link Saldo DANA Kaget Digelar? Ini Jawabannya!
-
Awas! Merek Produk UMKM Bisa Dicuri, Begini Cara Amankan dengan Biaya Murah
-
Euromoney Private Banking Awards 2025 Bukti Keandalan Wealth Management BRI
-
Spekulan Mengintai! Kenaikan Harga Emas Bisa Jadi Bumerang untuk Anda, Ini Kata Ahli