SuaraSulsel.id - Kasus kekerasan senior di perguruan tinggi kembali terjadi. Kejadiannya di kampus Universitas Muhammadiyah Makassar.
Seorang mahasiswa semester empat dari Fakultas Pertanian bernama Erwin dipukul seniornya hingga mengalami luka di bagian kepala. Pihak kampus membenarkan kejadian tersebut.
"Iya, betul seperti di video yang beredar. Korban sudah melapor ke polisi," ujar Kabag Humas Unismuh, Hadi Saputra saat dikonfirmasi, Selasa, 30 Mei 2023.
Video penganiayaan itu viral di media sosial. Dalam rekaman terlihat korban sedang berjalan seorang diri di koridor lantai II kampus.
Baca Juga: Tak Kapok Jegal PSM Makassar, Persija Jakarta Dikabarkan Gaet Wonderkid Andalan Shin Tae Yong
Tiba-tiba ada tiga orang pelaku datang menghampirinya. Korban dipukul di bagian kepala dan tidak bisa membela diri.
"Kejadiannya Senin, 29 Mei 2023, sekitar pukul 14.30 wita," kata Hadi.
Hadi mengaku pihak kampus sudah berkoordinasi dengan kepolisian untuk mengusut kasus ini. Korban juga sudah menjalani visum di rumah sakit.
"Polisi sudah menyelidiki dan korban sudah menjalani visum kemarin, ada luka memang di kepala. Dari keterangan korban mereka tidak saling kenal," jelas Hadi.
Sementara, Kapolsek Rappocini AKP Muhammad Yusuf mengatakan korban sudah melaporkan aksi kekerasan tersebut pada Senin malam. Saat ini polisi sedang melakukan penyelidikan dan mengejar pelaku.
Baca Juga: Bali United Tetap Optimis Walau Kalah Tanding Persahabatan vs Persebaya Surabaya
"Iya, ada laporannya. Sedang lidik, sudah diproses ya," kata Yusuf.
Berita Terkait
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Predator Anak di Makassar Ditangkap! Polisi Temukan Bukti Mengerikan
-
Demi Lolos Macet, Pengendara di Makassar Bikin Wali Kota Naik Pitam!
-
Viral! Banyak Pengendara Lawan Arah, Wali Kota Makassar Marah-marah
-
Mira Hayati Tidak Dipenjara di Sel, Nikmati 'Kebebasan' Meski Rugikan Ribuan Orang
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia
-
Sampai Kapan Program Link Saldo DANA Kaget Digelar? Ini Jawabannya!