Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Yunus
Senin, 19 Desember 2022 | 20:24 WIB
Basarnas Sulsel melaksanakan Siaga SAR Khusus, Senin 19 Desember 2022 [SuaraSulsel.id/Basarnas Sulsel]

SuaraSulsel.id - Jelang peringatan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru), Basarnas melaksanakan Siaga SAR Khusus.

Dengan meningkatkan kesiapsiagaan personil dan Alut di beberapa titik di daerah Sulawesi Selatan.

Pelaksanaan Siaga SAR Khusus ini dilaksanakan serempak di seluruh Kantor SAR di Indonesia.

Pada Senin 19 Desember 2022, Kepala Kantor Basarnas Sulsel Djunaidi, memimpin apel pembukaan Siaga SAR Khusus yang diikuti seluruh petugas.

Baca Juga: Ririn Dwi Ariyanti Kepergok Rayakan Natal di Rumah Jonathan Frizzy, Warganet: Gosip Adalah Fakta yang Tertunda

Siaga SAR Khusus Natal dan Tahun Baru dilaksanakan selama 16 hari. Mulai 19 Desember 2022 sampai 3 Januari 2023.

“Puncak arus mudik Natal diperkirakan pada 23 sampai 24 Desember 2022 dan puncak arus balik tanggal 25 sampai 26 Desember 2022,” ungkap Djunaidi.

Bandara Siap Sambut Pemudik

Mengutip Antara, PT Angkasa Pura I menyatakan kesiapan 15 bandara yang dikelola dalam menyambut periode libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 melalui Posko Monitoring Angkutan Natal Tahun Baru.

"Operasional Posko Nataru tahun ini akan sangat berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, terutama pada periode pandemi Covid-19. Di tahun ini, kami mencatat adanya peningkatan trafik yang semakin baik dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya," ujar Direktur Utama AP I Faik Fahmi.

Baca Juga: Libur Natal, Telkomsel Prediksi Lonjakan Trafik Layanan Data Capai 17,6 Persen

Ia mengatakan, dalam operasional Posko Monitoring Angkutan Udara Nataru yang beroperasi pada 19 Desember 2022 hingga 3 Januari 2023, AP I memproyeksikan akan melayani sebanyak 3.215.428 pergerakan penumpang di 15 bandara yang dikelola, atau naik sebesar 57 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu sebanyak 2.050.283 pergerakan penumpang.

Load More