SuaraSulsel.id - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika atau BMKG Sulawesi Utara mengeluarkan peringatan dini gelombang 2,5 meter yang berpeluang terjadi di sejumlah perairan.
"Peringatan dini gelombang 1,25-2,5 meter tersebut hingga 21 November 2022," kata Koordinator Bidang Observasi dan Informasi Stasiun Meteorologi Maritim Bitung, Ricky Daniel Aror di Manado, Sabtu (19/11/2022).
Dia mengatakan, pada umumnya arah angin bertiup dari Barat Daya – Barat Laut dengan kecepatan lima hingga 20 knot.
Diperkirakan, tinggi gelombang seperti ini berpeluang terjadi di Laut Sulawesi bagian Timur, perairan Kepulauan Sangihe, perairan Kepulauan Talaud, sebelah Timur perairan Kepulauan Sitaro, sebelah Timur perairan Bitung – Likupang dan Laut Maluku bagian Utara.
Baca Juga: Ada Sirkulasi Siklonik, Warga di NTT Harus Waspadai Potensi Cuaca Ekstrem
"Kami berharap warga mewaspadai tinggi gelombang seperti ini karena bisa berbahaya khususnya bagi perahu atau kapal dengan bobot kecil," ujarnya.
Dia menambahkan, di bulan-bulan November-Desember merupakan awal dari kenaikan tinggi gelombang yang puncaknya bisa terjadi di bulan Januari.
"Bulan-bulan ini lagi naik, puncaknya di bulan Januari tahun depan, pengguna transportasi laut ataupun nelayan supaya berhati-hati," ajaknya.
Kondisi laut benar-benar teduh diperkirakan terjadi di bulan April, sementara di bulan Februari kondisi perairan masih cenderung tinggi walaupun tidak setinggi Januari, sementara di bulan Maret berangsur-angsur turun.
"Begitu siklusnya, di bulan April cenderung teduh," katanya.
Baca Juga: Cuaca Karawang Sabtu 19 November 2022, Hujan Gak Ya?
Dia berharap, masyarakat dan kapal-kapal yang melakukan aktivitas di daerah yang tercantum dalam daftar/area peringatan dini di atas mempertimbangkan kondisi tersebut. (Antara)
Berita Terkait
-
Viral Fenomena Alam bak 'Awan Kinton' Jatuh, Begini Penjelasan BMKG
-
Awas Kehujanan! BMKG Prediksi Hujan di Seluruh Jakarta Sabtu Malam
-
Intensitas Debu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Tinggi, BMKG: Hujan Tak Beri Dampak
-
Peringatan BMKG, Indonesia Diancam Cuaca Ekstrem dan Bencana Hidrometeorologi
-
Waspada! Indonesia Diprediksi Makin Panas 2025, Kenaikan Suhu Lebih Tinggi Dibanding 30 Tahun Terakhir
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Terungkap! Sanksi Dosen Pelaku Pelecehan Seksual di Unhas Tidak Berat
-
Daftar Pemain PSM Makassar Dipanggil PSSI untuk Piala AFF 2024
-
Kinerja Cemerlang BRI: Sunarso Dedikasikan Penghargaan The Best CEO untuk Insan BRILiaN
-
Lari Bareng di Bali Bisa Borong Hadiah Ratusan Juta
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik