SuaraSulsel.id - Hujan es mengguyur wilayah Sudiang, Kota Makassar, Sabtu, 1 Oktober 2022. Momen tersebut pun viral di media sosial.
Radar Badan Meteorologi Klimatologi dan Geosfisika (BMKG) Wilayah IV Makassar mencatat, hujan es turun di wilayah Sudiang selama 10 menit.
Prakirawan BMKG Nur Asia Utami mengatakan fenomena hujan disertai dengan biji kristal ini umum terjadi. Apalagi di peralihan musim seperti sekarang.
Menurutnya, hal tersebut dipengaruhi oleh pertumbuhan awan cumulonimbus yang cukup tinggi, dikarenakan konvektifitas atau kelabilan massa udara yang cukup tinggi.
Baca Juga: Dampak Hantaman Hujan Es di Kendal, 36 Rumah Roboh, Puluhan Pohon Tumbang
Karena awan terdiri dari zat padat, zat cair dan ada juga berupa gas, maka ketika berada di puncak awan, akan terbentuk kristal-kristal es.
"Jadi itu normal. Apalagi terjadi di masa peralihan musim kemarau menuju musim hujan atau sebaliknya seperti sekarang," kata Nur Sabtu, 1 Oktober 2022.
Ia menambahkan pada kondisi peralihan musim kemarau ke musim hujan, udara belum stabil. Namun, karena ada dorongan angin yang kuat, sehingga proses pencampuran massa dalam awan itu tidak terjadi.
Dari radar BMKG, kata Nur, posisi awan lagi cukup tinggi. Kemudian kelembaban udara yang tinggi mendukung pembentukan awan.
Nur Asia meminta warga tetap waspada. Kondisi hujan deras disertai angin deras masih akan melanda Sulsel dalam beberapa waktu ke depan.
Baca Juga: Heboh Hujan Es Sampai Bikin Atap Rumah Warga Palir Ngaliyan Bocor
Seperti di Makassar, Maros dan Pangkep. Wilayah tersebut mulai memasuki musim penghujan.
Berita Terkait
-
Arti Hujan Es Menurut Islam, Femonena Alam yang Baru-baru ini Terjadi di Jombang
-
Tornado Porak-porandakan Rancaekek, Kini Sidoarjo Disiram Hujan Es
-
Penyebab Hujan Es, Waspada Makin Sering Terjadi di Indonesia
-
Sabtu Sore, Hujan Es Guyur Kawasan Tebet
-
Detik-detik 2 Pekerja Kantor Pengadilan Negeri Makassar Tertimpa Pohon Besar
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
Terkini
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar