SuaraSulsel.id - Pemerintah Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua membantu 50 pelaku usaha mikro kecil menegah (UMKM) di wilayah pinggiran pusat kota. Agar tetap bertahan atau tidak bangkrut.
Kabid Koperasi dan UMKM di Kantor Pelayanan Terpadu Satu Pintu (KPTSP) Jayawijaya, Suhada Idris di Wamena, mengatakan bantuan berupa sembilan bahan pokok (sembako) itu diberikan kepada pengelola kios-kios kecil untuk dijual dengan harga murah layaknya di perkotaan.
"Tahun 2022 ini kami bantu UMKM untuk sembilan bahan pokok di semua distrik, ada 50 UMKM. Pendistribusian bantuan sementara berjalan," katanya, Minggu 28 Agustus 2022.
Langkah itu, menurut dia, dimaksudkan agar warga di luar pusat kota, mudah mendapatkan kebutuhan sembako tanpa harus jauh-jauh berbelanja di kota.
Baca Juga: Produk Andalan UMKM Landak Dipamerkan, Wali Kota Edi Rusdi Kamtono: Menggerakan Perekonomian
"Ada beras, tepung, minyak goreng, garam, mie instan dan beberapa komoditi lain," kata Suhada.
Ia menjelaskan Pemkab Jayawijaya memberikan dukungan ini sebab masyarakat memiliki niat untuk wirausaha tetapi terkendala modal.
"Kami bantu itu kios yang sudah ada isi. Misalnya dua persen, kemudian kami tambah isi kasih penuh. Kami tidak pernah bantu dalam bentuk uang. Tahun ini juga, kami ada bantu sembako untuk 35 koperasi," katanya.
Sebagian besar masyarakat yang dibantu adalah penduduk asli Jayawijaya, sebab warga di wilayah pinggiran pusat kota belum homogen seperti di pusat ibu kota kabupaten. (Antara)
Baca Juga: Festival Batavia Kota Tua Resmi Dibuka
Berita Terkait
-
Kisah UMKM Shopee Sukses Berkarya Sebelum 30 Angkat Cerita Inspiratif Brand Sandal Lokal Kingman
-
Rumah Tamadun Sukses Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
-
Jerit Pelaku UMKM China Imbas Tarif Trump: Kami Kewalahan
-
Dari Utang ke Untung Ratusan Juta: Kisah Inspiratif UMKM Berdayakan Perempuan Bersama BRI
-
Dorong Pengembangan UMKM-K, ASIPPINDO Tegaskan Komitmen Wujudkan Asta Cita Pemerintah
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia