SuaraSulsel.id - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo Regional 4 resmi menjadi operator dan mengelola Pelabuhan Garongkong. Usai melakukan penandatanganan berita acara serah terima objek kerja sama pemanfaatan barang milik negara bersifat khusus.
Dalam rangka penyediaan infrastruktur pada Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas II Garongkong yang berlokasi di Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan.
Penandatanganan tersebut dilakukan oleh Kepala Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (KUPP) Kelas II Garongkong, M. Arifin bersama Regional Head 4 Pelindo Enriany Muis yang diwakili oleh Manager Project Management Officer Transformasi Petikemas Pelindo Regional 4, Zaidan Gamel di Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas II Garongkong di Barru, Senin (27/6/2022).
Manager Project Management Officer Transformasi Petikemas Pelindo Regional 4, Zaidan Gamel mengatakan, dengan penandatanganan serah terima objek kerja sama pemanfaatan barang milik negara, mulai hari ini (Senin) maka Pelindo sudah bisa melakukan aktivitas sebagai operator di Pelabuhan Garongkong.
“Pelindo berupaya akan memberikan pelayanan yang lebih baik serta melakukan peningkatan pelayanan yang lebih baik lagi di Pelabuhan Garongkong. Tentunya peningkatan pelayanan itu akan diberikan kepada para pemakai jasa dan asosiasi terkait,” katanya.
Baca Juga: Pasca Merger, Pelindo Kantongi Laba Rp3,2 Triliun
Manager Project Management Officer Transformasi Petikemas Pelindo Regional 4 Herryanto menambahkan, melalui serah terima objek kerja sama pemanfaatan barang milik negara bersifat khusus dalam rangka penyediaan infrastruktur pada Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas II Garongkong, akan mempersingkat waktu bongkar muat di dermaga.
“Dengan adanya serah terima ini, Pelindo akan menyediakan alat sehingga proses bongkar muat barang menjadi lebih cepat. Dari yang sebelumnya misalnya 5 hari, bisa menjadi hanya 2 sampai 3 hari saja,” terangnya.
General Manager Pelindo Regional 4 Parepare, Sardi menuturkan, Pelabuhan Garongkong menjadi unit kerja dari Pelindo Regional 4 Parepare khususnya untuk layanan curah.
“Nanti akan ada beberapa investasi yang dilakukan oleh Pelindo di Pelabuhan Garongkong. Kami juga akan menanam sistem atau aplikasi berbasis Information Technology (IT) seperti Vessp4 untuk layanan kapal, sambil bertahap fasilitas apa yang akan ditingkatkan,” ujarnya.
Terkait tarif menurut Sardi, pihaknya akan tetap memberlakukan tarif eksisting atau tidak ada kenaikan tarif. Hanya saja akan ada tambahan pajak sebesar 11% karena sebagai BUMN, Pelindo juga membayar pajak kepada Pemerintah.
Baca Juga: Pelni, Damri dan Pelindo Kerja Sama Antarmoda
“Intinya kita akan sama-sama bersinergi untuk kelancaran bongkar muat di Pelabuhan Garongkong,” imbuhnya.
Berita Terkait
-
MS Seven Seas Voyager Sandar di Celukan Bawang, Perkuat Citra Buleleng Akan Destinasi Kapal Pesiar
-
Cara BUMN Pelabuhan Berdayakan UMKM di Bulan Ramadan
-
Pelindo Multi Terminal Beberkan Hasil Transformasi Terhadap Kinerja Bisnis
-
SPSL Catatkan Layanan Logistik 1,35 Juta Boks di 2024
-
BUMN Ini Catatkan Total Transaksi UMK Binaan Capai Rp648 Juta di Inacraft
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia
-
Sampai Kapan Program Link Saldo DANA Kaget Digelar? Ini Jawabannya!
-
Awas! Merek Produk UMKM Bisa Dicuri, Begini Cara Amankan dengan Biaya Murah
-
Euromoney Private Banking Awards 2025 Bukti Keandalan Wealth Management BRI
-
Spekulan Mengintai! Kenaikan Harga Emas Bisa Jadi Bumerang untuk Anda, Ini Kata Ahli