SuaraSulsel.id - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) melantik Ni'matullah Erbe sebagai Ketua DPD Partai Demokrat Sulsel secara virtual di Makassar, Sulawesi Selatan.
"Setelah pelantikan ini, saya minta Ketua DPD langsung bekerja, tidak ada euforia setelah ini. Singsingkan lengan baju, mari bekerja keras membangun soliditas dan meningkatkan elektabilitas dengan meningkatkan kerja mesin partai untuk mewujudkan tujuan yang telah direncanakan ketika ikut tes pencalonan lalu," kata AHY secara virtual yang ditayangkan dalam layar di hotel setempat, Sabtu 28 Mei 2022.
AHY juga meminta pengurus Demokrat Sulsel untuk meraih kemenangan dan kejayaan pemilu 2024.
"Terus jalankan kebersamaan, lakukan sinergi dan berkolaborasi dengan rakyat. Saya yakin, bilamana dilakukan, target untuk meraih kemenangan dapat terwujud dengan baik," ucap putra mantan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono itu.
Baca Juga: Terbuka Berkoalisi Dengan PKB, Demokrat Ngaku Bakal Realitis Tidak akan Ngotot Dorong AHY Capres
Selain itu, AHY juga mengharapkan ada kolaborasi dengan membangun komunikasi dengan jajaran partai politik lain untuk menyongsong pemilu 2024.
Ketua DPD Sulsel Ni'matullah Erbe pada kesempatan itu menyatakan siap menjalankan arahan Ketua Umum Partai Demokrat. Wakil Ketua DPRD Sulsel itu berkomitmen akan mengembalikan kejayaan Partai Demokrat pada Pemilu 2024 termasuk melahirkan generasi baru dan tokoh muda di Sulsel.
"Kita tidak fokus mencari tokoh untuk jadi pengurus. Tapi, kita akan melahirkan tokoh. Sekarang ini era milenial. Intinya, pengurus Partai Demokrat adalah pengurus siap bekerja untuk rakyat bukan pengurus yang mau diurus," tutur pria yang disapa akrab Ulla itu.
Pihaknya pun telah menyiapkan strategi menghadapi Pemilu Presiden dan Legislatif 2024 termasuk mengakomodir generasi milenial sebagai pengurus.
"Pastinya, generasi milenial kita kasih porsi lebih. Karena bila dilihat semangatnya begitu besar. Kita membutuhkan kelompok milenial, kelompok anak muda yang kreatif inovatif. Mereka ini adalah energi baru yang siap berlari bersama Partai Demokrat," ucapnya.
Baca Juga: Benny K Harman Diduga Aniaya Karyawan Restoran, Warganet: Jangan Berakhir dengan Materai
Pelantikan itu di hadiri jajaran pengurus DPP pusat antara lain, Sekretaris Jenderal DPP Teuku Riefky Harsya, Ketua Badan Pembina Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan (BPOKK) DPP Partai Demokrat Herman Khaeron, untuk mewakili kehadiran Ketua Umum AHY di Makassar.
Berita Terkait
-
Tunjuk Irwan Fecho Jadi Bendum Demokrat, AHY: Tugas Berat Gantikan Almarhum Renville Antonio
-
AHY Umumkan Eks Sekjen PBB Afriansyah Noor Jadi Wasekjen Demokrat: Darah Baru untuk Partai
-
Resmi! AHY Umumkan Struktur Baru Pengurus DPP Partai Demokrat 2025-2030, Ini Nama-namanya
-
Setuju RUU TNI Disahkan, tapi Fraksi Demokrat Ungkit Nama SBY soal Reformasi ABRI, Kenapa?
-
Ada Kasus Klaim Sulit Cair, DPR: Jangan Sampai Masyarakat Merasa Asuransi Hanya Membebani
Tag
Terpopuler
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Lisa Mariana Pamer Foto Lawas di Kolam Renang, Diduga Beri Kode Pernah Dekat dengan Hotman Paris
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Chat Istri Ridwan Kamil kepada Imam Masjid Raya Al Jabbar: Kami Kuat..
Pilihan
-
Nova Arianto: Ada 'Resep Rahasia' STY Saat Timnas Indonesia U-17 Hajar Korea Selatan
-
Duh! Nova Arianto Punya Ketakutan Sebelum Susun Taktik Timnas Indonesia U-17 Hadapi Yaman
-
Bukan Inter Milan, Dua Klub Italia Ini Terdepan Dapatkan Jay Idzes
-
Cerita Trio Eks Kapolresta Solo Lancarkan Arus Mudik-Balik 2025
-
Gawat! Mees Hilgers Terkapar di Lapangan, Ternyata Kena Penyakit Ini
Terkini
-
Aklamasi Ketua IKA Fakultas Hukum, Munafri Ajak Unhas Berkolaborasi Bangun Kota Makassar
-
Tragis! Kebakaran Dini Hari di Tallo Renggut Nyawa Lansia, 10 Rumah Ludes
-
Semangat Baru Muhammadiyah Sulsel: Bangun Gedung 13 Lantai
-
3 Wisatawan Asal Wajo Meninggal Dunia di Pantai Harapan Ammani Pinrang
-
Rahasia Desa Wunut Klaten Berdaya dengan BRI dan Sejahterakan Warganya