SuaraSulsel.id - Penjabat Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar) Akmal Malik berharap media di Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menyampaikan pesan atau informasi mendukung suksesnya pembangunan di provinsi itu.
"Penjabat Gubernur Sulbar Akmal Malik menginginkan pembangunan yang dilaksanakan pemerintah di Sulbar tersampaikan kepada pemerintah pusat dan masyarakat," kata staf khusus Penjabat Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar), Munadi Mubarak di Mamuju, Sabtu (21/5).
Ia mengatakan, keinginannya tersebut sangat diharapkan dapat terwujud dengan dukungan media di Sulbar dalam menyampaikan pesan pembangunan.
Oleh karena itu, ia meminta agar media di Sulbar dapat mengambil peran membantu pemerintah dalam menginformasikan pesan pembangunan demi kemajuan daerah.
Baca Juga: Customer Lagi Galau Maksimal, Ojol Ini Lakukan Hal Tak Terduga: So Sweet
Ia mengatakan, pemerintah di Sulbar akan berupaya melakukan kerja sama kemitraan dengan media berdasarkan aturan, agar media memiliki peran lebih besar dan mendukung pemerintah serta dapat bersama melaksanakan pembangunan.
Ia berharap media juga dapat memberikan masukan tentang kelemahan pembangunan yang dijalankan, agar pemerintah Sulbar dapat melakukan evaluasi atas kelemahan tersebut.
"Pemerintah telah menerima masukan dari media mengenai segala hal yang dapat meningkatkan kebutuhan informasi bagi masyarakat demi kepentingan pembangunan di Sulbar, termasuk upaya untuk mengevaluasi pejabat pemerintah yang dianggap tidak memiliki keahlian dan kapasitas dalam melaksanakan pembangunan," katanya.
Ia menyampaikan bahwa masukan tersebut akan berupaya untuk diwujudkan bersama agar peran media lebih maksimal bagi keberhasilan pembangunan Sulbar.
"Pemerintah di Sulbar berkomitmen agar semua pihak terlibat dalam menyukseskan pembangunan di Sulbar dan media sebagai mitra kerja pemerintah diharapkan terus bersama pemerintah agar pembangunan yang dijalankan bermuara bagi kepentingan masyarakat Sulbar," katanya. (Antara)
Baca Juga: Viral Resepsi Pernikahan Dikepung Banjir, Ada yang Jadi 'Sawah'
Berita Terkait
-
6 Cara Pakai Media Sosial yang Aman untuk Kesehatan Mental
-
Tak Kalah dari El Rumi, Momen Romantis Thariq Halilintar Bopong Istri saat Media Clash Tuai Pujian
-
Erick Thohir ke Media Italia: Ranking FIFA Timnas Indonesia Jadi 50 di Tahun 2045
-
Viral Earbuds Berdarah, Ini Batas Aman Volume untuk Mendengarkan Musik
-
Australia Bikin RUU Larangan Media Sosial untuk Anak di Bawah 16 Tahun, Jika Dilanggar Dendanya Mencapai Rp500 Miliar
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Terungkap! Sanksi Dosen Pelaku Pelecehan Seksual di Unhas Tidak Berat
-
Daftar Pemain PSM Makassar Dipanggil PSSI untuk Piala AFF 2024
-
Kinerja Cemerlang BRI: Sunarso Dedikasikan Penghargaan The Best CEO untuk Insan BRILiaN
-
Lari Bareng di Bali Bisa Borong Hadiah Ratusan Juta
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik