SuaraSulsel.id - Dalam rangka memperingati 40 tahun meninggalnya Haji Kalla dan Hajah Athirah, Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan Pomanto mengajak masyarakat Makassar untuk menjadikan dua tokoh hebat itu sebagai panutan.
Menurut Danny Pomanto, haul ini memberikan banyak pelajaran amal jariyah yang diteruskan kepada turunannya.
“Saya kira ini yang patut dicontoh karena sebenarnya tujuan hidup kita, selamat di dunia dan akhirat. Saya kira ini contoh yang terbaik yang kita miliki di Kota Makassar. Dan harus kita ikuti,” ujar Danny Pomanto, usai menghadiri rangkaian kegiatan mengenang 40 tahun wafatnya Haji Kalla dan Athirah, di Masjid Raya, Minggu (15/5/22).
Ia juga mengatakan jika dua sosok tersebut sudah memberi banyak manfaat bagi banyak masyarakat.
Baca Juga: Peringatan Hari Buruh Internasional, Danny Pomanto Dorong Tripartit Bangun Ekonomi Makassar
“Saya berharap agar masyarakat untuk melanjutkan sifat dan sikap perilaku almarhum yang gemar bersedekah dan bermanfaat bagi orang banyak,” harapnya.
Tak lupa juga Danny Pomanto mengenang gaya berdagang dan kepemimpinan Haji Kalla dalam merintis usahanya.
Menurut Danny Pomanto, Kalla sangat menekankan kejujuran dan keberagamaan dalam berdagang.
“Almarhum berdua itu dulu sangat ulet. Karyawannya disejahterahkan. Dan ditekankan sifat jujur dan rajin. Itu yang saya lihat dari almarhum. Akhirnya bisa sukses diterapkan dan diteruskan oleh anak-anaknya,” paparnya.
Baca Juga: Danny Pomanto Ajak USAID Berkolaborasi Bangkitkan Energi Positif Anak Muda Makassar
Berita Terkait
-
MK Ubah Aturan Pilkada, Danny Pomanto: Takdir Allah yang Berbicara
-
Intip Koleksi Kendaraan Danny Pomanto dan Andi Sudirman, Bakal Calon Gubernur Sulsel
-
Cerita Tito Karnavian Batalkan Proyek CCTV Polri Senilai Rp1 Triliun
-
Ir. H. Mohammad Ramdhan Pomanto
-
Jokowi Ingin Kota Makassar Layaknya Shenzen Di China, Memang Bisa?
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Kisah Pilu Pengungsi Lewotobi: "Lari Hanya Pakai Baju di Badan"
-
Kabar Baik! Wapres Gibran Janji Bahas Kelanjutan Pembangunan Stadion Sudiang
-
Dukung Ekonomi Hijau dan Inklusif, BRI Catat Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Senilai Rp764,8 Triliun
-
Rocky Gerung Kritik Debat Pilkada Makassar: Monoton dan Panelis Tersiksa
-
Azizah Tolak Menyantap Makanan Bergizi Pemberian Wapres Gibran Rakabuming