SuaraSulsel.id - Aura Aulia Imandara, putri Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto bakal melangsungkan pernikahan tanggal 6 Mei 2022. Sejumlah tokoh pun dipastikan hadir.
Salah satunya adalah Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian. Hal tersebut dikatakan langsung oleh Danny Pomanto, Selasa, 3 Mei 2022.
Kata Danny, Tito Karnavian sudah memastikan kehadirannya pada pernikahan Aura. Ia bahkan mau jadi saksi.
"Ada Pak Tito dan pak Ahmad Ali (Wakil Ketua Umum NasDem). Mereka sudah pastikan langsung bakal hadir dan jadi saksi," ujar Danny.
Tito dan Ahmad Ali akan jadi saksi dari Aura. Sementara, saksi dari mempelai laki-laki ada Wakil Ketua Mahkamah Agung RI Bidang Yudisial Andi Samsan Nganro dan mantan Rektor Unhas Idrus Paturusi.
"Jadi semuanya sudah siap jelang hari H termasuk undangan sudah ada beberapa yang pastikan diri hadir," kata Danny.
Danny mengaku dia yang turun langsung mengatur pernikahan anaknya. Termasuk menyiapkan semua konsepnya.
Nantinya acara akan digelar dua kali. Pertama di Upperhills Convention Hall dan di Tokka, Maros.
Tema yang diusung adalah 'Suatu Saat di Desa Sulawesi Selatan'.
Soal desa, ia bahkan membuat rumah adat secara miniatur. Rumah adat Bugis, Makassar dan dua rumah tongkonan Toraja.
Berita Terkait
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Picu Kebingungan Warganet, Siapa yang Berhak Menentukan Mahar dalam Islam?
-
Mengenal Nganten Keris: Upacara Pernikahan Agus Difabel yang Diwakili Keris
-
Predator Anak di Makassar Ditangkap! Polisi Temukan Bukti Mengerikan
-
Demi Lolos Macet, Pengendara di Makassar Bikin Wali Kota Naik Pitam!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Wagub Sulsel Kagum! PT Vale Buktikan Tambang Bisa Jadi Penjaga Bumi
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional