SuaraSulsel.id - Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman memberikan bantuan keuangan daerah bawahan untuk kabupaten Jeneponto senilai Rp 10 Miliar.
Bantuan tersebut diserahkan oleh Gubernur Sulsel kepada Bupati Jeneponto, Iksan Iskandar pada acara 159 Tahun Kabupaten Jeneponto yang berlangsung di Ruang Pola Kantor Bupati Jeneponto, Minggu (1/5/2022).
Adapun peruntukannya untuk infrastruktur jalan menuju Cekdam Gunung Silanu dan rehab Masjid Agung Jeneponto.
“Alhamdulillah, kita telah menyerahkan bantuan keuangan senilai Rp 10 Miliar untuk mendukung pembangunan di kabupaten Jeneponto,” ungkap Andi Sudirman.
Ia pun mengatakan, bahwa penanganan infrastruktur jalan itu merupakan aspirasi masyarakat. Bahkan dirinya sempat meninjau langsung jalan tersebut.
“Komitmen kami, Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan terus mendorong dalam kemajuan pembangunan di kabupaten jeneponto,” tegasnya.
“Tahun ini, kami juga mengalokasikan untuk sejumlah pembangunan dan bantuan lainnya. Beberapa diantaranya alat mesin pertanian, pembangunan tanggul sungai Allu, preservasi ruas jalan Boro dan lanjutan tahap II pembangunan Rest Area di Kabupaten Jeneponto,” jelasnya.
Dirinya pun berharap, untuk kemajuan pembangunan di daerah yang akrab disebut Butta Turatea.
“Harapan kita sesuai tagline, semangat untuk mewujudkan bangkit, kerja dan bersatu meraih jeneponto smart,” pungkasnya.
Sementara itu, Bupati Jeneponto, Iksan Iskandar menuturkan, “Kami menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada Bapak Gubernur, atas segala petunjuk, bantuan dan arahan selama ini sehingga berbagai upaya pelaksanaan pembangunan di daerah ini, telah berjalan dengan baik dan lancar,” tuturnya.
Berita Terkait
-
Adu Kekayaan AKBP Arisandi vs AKBP Rise Sandiyantanti, Suami-Istri Sama-sama Jabat Kapolres!
-
Foto: Banjir Rendam Ratusan Rumah di Makassar
-
Pantai Galesong, Objek Wisata Alam dengan Segudang Wahana Permainan Seru
-
Pesona Air Terjun Takapala, Wisata Alam di Gowa Sulawesi Selatan
-
Malino Highlands, Objek Wisata Alam dengan Ragam Aktivitas Seru
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia
-
Sampai Kapan Program Link Saldo DANA Kaget Digelar? Ini Jawabannya!
-
Awas! Merek Produk UMKM Bisa Dicuri, Begini Cara Amankan dengan Biaya Murah