SuaraSulsel.id - Pelataran Masjid 99 Kubah Makassar dan pelataran wisata kuliner Lego-Lego di Center Point of Indonesia (CPI) dibanjiri warga Makassar yang antusias melaksanakan Salat Idul Fitri, Senin (2/5/2022).
Warga berdatangan ke CPI mulai pukul 6.30 Wita. Bahkan tak sedikit warga mempersiapkan diri sejak dini dengan hadir untuk salat Subuh di Masjid 99 Kubah Makassar.
Seluruh pelataran bagian depan Masjid Kubah penuh warga yang melaksanakan salat. Sedangkan pelataran Lego-Lego juga penuh sesak oleh jemaah yang tidak mau ketinggalan.
Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman juga hadir menunaikan Salat Id. Andi Sudirman bersama istri dan anak-anaknya. Sejumlah kepala organisasi perangkat daerah (OPD) tingkat provinsi ikut mendampingi Andi Sudirman Sulaiman.
Baca Juga: Momen Pemuda Gereja Bagi-bagi Koran Gratis ke Jemaah Buat Alas Salat Id
Sebelumnya, Pemprov Sulsel telah mengumumkan pelaksanaan Salat Id di Masjid 99 Kubah.
Andi Sudirman Sulaiman Sulaiman sempat juga mengupload pengumuman tersebut di sosial medianya. IG maupun FB. Tak pelak, warga Makassar pun berbondong-bondong datang ke CPI.
Bukan hanya itu, saat jarum jam menunjukkan pukul 6.30 Wita, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) hadir juga menunaikan Salat Id. Syahrul didampingi anak kandungnya Redindo Syahrul, dan bersama sang cucu.
Salat Id mulai dilaksanakan pukul 6.45 Wita. Tampil sebagai Khatib Ustadz Mufassir Arif (Pimpinan Pusat Darul Istiqamah Maccopa maros/ Anggota MUI Sulsel) dan untuk imam salat adalah Ustadz Abdul Aziz (Imam Masjid 99 Kubah).
Pesan khatib dalam khutbahnya, setelah Ramadhan berlalu, sebagai insan beriman seharunya kita semua tetap melaksanakan ibadah. Sebagaimana kita melaksanakan banyak ibadah saat Ramadhan.
Baca Juga: Indahnya Toleransi, Angkatan Muda Gereja Protestan Maluku Bagikan Alas Salat ke Jemaah Salat Id
“Tetap lanjutkan itu, kebiasaan salat malam, salat tepat waktu dan berjamaah. Itulah gunanya Ramadhan mengasah kita untuk selalu disiplin dalam beribadah,” ujar Mufassir.
Selesai Salat Id, Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman sibuk melayani warga Makassar yang ingin bersalaman dan berswafoto.
Kabid Humas, Informasi dan Komunikasi Publik Diskominfo Sulsel Sultan Rakib mengatakan, pelaksanaan ibadah salat Id adalah sejarah. Karena baru pertama kali dilaksanakan.
“Ke depan pelaksanaan Salat Id ini akan terus dilaksanakan di sini (pelataran Masjid Kubah dan pelataran Lego-lego),” kata Sultan Rakib.
Berita Terkait
-
Bobon Santoso Lulusan Mana? Dituding Permainkan Agama karena Kesiangan Salat Id
-
Nasib Keluarga Ridwan Kamil Usai Isu Selingkuh: Atalia Praratya Salat Id Sendiri, Zara Tak Mudik
-
Beda Cara Lebaran Pertama Ruben Onsu dan Bobon Santoso usai Mualaf, Ada yang Terkesan Main-main
-
Potret Pelaksanaan Salat Idul Fitri di Berbagai Daerah di Indonesia
-
7 Potret Artis Salat Id di Hari Raya Idulfitri 2025, Ada Ruben Onsu!
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Wagub Sulsel Kagum! PT Vale Buktikan Tambang Bisa Jadi Penjaga Bumi
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional