SuaraSulsel.id - Kondisi bocah berusia 5 tahun di Kabupaten Jeneponto, berinisial IL, menarik perhatian Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman.
Warga asal Kelurahan Benteng, Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jeneponto itu dalam kondisi terbaring sakit. Pada bagian perutnya membesar, dan sudah beberapa hari dirinya mengalami sembelit.
Kabar itu tersiar di media sosial. Apalagi kondisi keluarga IL yang tergolong kurang mampu membuat terkendala biaya kesehatan.
IL yang saat itu dirawat di RSUD Lanto Daeng Pasewang Kabupaten Jeneponto pun langsung dirujuk ke RSUD Labuang Baji Makassar.
Bocah yang didampingi oleh nenek dan tantenya, Mirnawati tiba di rumah sakit milik Pemprov Sulsel, Senin 11 April 2022. Kondisinya pun langsung dipantau oleh Direktur RSUD Labuang Baji atas instruksi langsung oleh Gubernur Sulsel.
Direktur RSUD Labuang Baji, Haris Nawawi menyampaikan, "kondisi ananda IL terus kita pantau dan laporkan langsung kepada bapak Gubernur. Ini perintah bapak Gubernur agar diberi penanganan untuk kondisi ananda IL," ujarnya, Selasa (12/4/2022).
Ia menyampaikan, bahwa dari hasil diagnosisnya, IL mengalami ileus obstruksi. Atau bahasa awamnya, biasa disebut sembelit.
"Alhamdulillah, sudah dilakukan operasi terhadap ananda IL," ucapnya.
Pihak keluarga pun merasa sangat terharu atas perhatian dan kepedulian langsung oleh Gubernur Sulsel. Apalagi selama perawatan, tidak dibebankan biaya.
Baca Juga: ISSCD Gandeng PKK Sulsel Gelar Pemeriksaan Gigi dan Mulut Individu Berkebutuhan Khusus
Tante IL, Mirnawati mengatakan, "Alhamdulillah, kami sangat bersyukur. Kami sekeluarga mengucapkan sangat berterima kasih banyak atas bantuan dari bapak Gubernur. Semoga Allah Subhanahu Wa Ta'ala memberikan rezeki yang banyak, Aamiin," ungkapnya.
Ia pun mengakui, bahwa selama IL dirawat di RSUD Labuang Baji mendapat layanan dan penanganan yang baik.
Berita Terkait
-
7 Obat Alami untuk Mengatasi Sembelit pada Orang Dewasa Berdasarkan Penelitian di Indonesia
-
4 Jenis Makanan dan Minuman Ampuh Lawan Sembelit!
-
1 dari 3 Balita Alami Konstipasi, karena Kekurangan Prebiotik?
-
7 Obat Herbal untuk Memperbaiki Sistem Pencernaan yang Ampuh dan Alami
-
Budidaya Udang Modern, Pemprov Sulsel Kolaborasi dengan PT Bomar
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Wagub Sulsel Kagum! PT Vale Buktikan Tambang Bisa Jadi Penjaga Bumi
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional