SuaraSulsel.id - Pantai Losari Makassar banyak dikunjungi warga Makassar dan sekitarnya pada saat libur Imlek 2573, Selasa 1 Februari 2022.
"Libur Hari Raya Imlek ini kami manfaatkan bersama keluarga jalan-jalan ke Pantai Losari menikmati sunset dan kuliner," kata salah seorang pengunjung, Nur Masita.
Dia mengatakan, meski protokol kesehatan masih diberlakukan namun tidak mengurangi animo untuk menikmati panorama sore pada hari libur nasional ini.
Alasan memilih lokasi Pantai Losari, selain tidak jauh dari rumah juga tidak butuh banyak anggaran untuk berekreasi bersama keluarga.
"Setidaknya ongkos transportasi daring saja, dan buat makan cemilan di pantai," ujarnya.
Hal senada dikemukakan pengunjung lainnya, Nurdin. Dia mengatakan, selain hari Minggu, saat ada hari libur seperti ini juga dimanfaatkan untuk bersantai bersama teman-teman, demi melepaskan kepenatan dari tugas-tugas sekolah hampir setiap hari.
Tingginya animo pengunjung ke Pantai Losari maupun di kawasan Lego-Lego Center Point of Indonesia (CPI);pada saat hari libur, diakui salah seorang petugas yang berjaga di Pantai Losari, Muh Asdar.
Dia mengatakan, momen libur nasional selalu menjadi ajang untuk menikmati suasana pantai oleh sebagian besar warga Kota Makassar.
"Pengunjung selalu banyak saat hari libur, mulai pagi hingga malam silih-berganti berdatangan," katanya sembari memberikan gambaran jika pengunjung dapat mencapai 3 hingga 4 kali lipat dibanding 4 jumlah kondisi normal. (Antara)
Baca Juga: Terharu! MP dapat Remisi di Hari Imlek, Potongan Masa Tahanan 45 Hari
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Pelajar SMA di Kota Makassar Tewas Kena Tembak
-
'Sudah Lama Saya Marah!', Profesor Unhas Bongkar Sejarah Lahan di Tanjung Bunga
-
Bank Mandiri Resmi Buka Livin Fest 2025 di Makassar, Sinergikan UMKM dan Industri Kreatif
-
GMTD Diserang 'Serakahnomics', Kalla Ditantang Tunjukkan Bukti
-
Dugaan Korupsi Pengadaan Bibit Nanas di Sulsel, Kejati Kejar Dana Rp60 Miliar