SuaraSulsel.id - Pelatih PSM Makassar, Joop Gall menjadikan laga melawan PS Barito Putera pada pekan 21 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Bali, Jumat (28/1/2022) malam sebagai ajang pembuktian dari gaya permainan baru yang diterapkan skuat Juku Eja.
Ia mengaku masa jeda kompetisi selama sepekan membantunya untuk memperbaiki kelemahan tim dan juga mencoba gaya permainan baru.
Salah satu yang menjadi fokus pembenahan Joop Gall adalah masalah finishing dan juga transisi permainan yang menurutnya masih belum berjalan secara dinamis.
Untuk itu laga melawan Barito Putera menjadi tolok ukur sejauh mana perubahan yang sudah dilakukan memberi dampak positif bagi tim.
Baca Juga: Jelang Persebaya vs PSS Sleman, Aji Santoso Fokus Benahi Lini Belakang Tim
“Saya memiliki waktu yang lebih banyak dan saya mempunyai waktu yang lebih banyak menerapkan gaya dari permainan yang saya mau di latihan,” tutur pelatih asal Belanda dikutip laman resmi PT LIB.
“Saat ada peluang kita tidak bisa dengan baik memanfaatkan peluang itu. Kita masih terlalu mudah kehilangan bola tidak mempertahankan ball possession kita."
“Inilah yang coba kita perbaiki dalam latihan dan finishing kita tingkatkan,” sambungnya.
Sementara gelandang PSM Makassar, M. Arfan mengaku siap untuk menunjukkan performa terbaiknya saat menghadapi Barito Putera. Ia menyebut laga melawan Barito Putera bukan laga yang mudah namun optimistis dapat membantu tim meraih hasil yang maksimal.
“Kita harus bekerja keras melawan Barito (Putera) karena kita tahu tim Barito tim yang bagus dan memiliki pemain-pemain yang bagus,” ujar M. Arfan.
Baca Juga: Duo Darah Muda Jadi Aktor Kemenangan Persija, Sudirman: Mereka Hebat tapi Masih Ada Kurangnya
Berita Terkait
-
Kalahkan Borneo FC Tanpa David da Silva, Bojan Ungkap Dua Masalah yang Dihadapi Persib
-
5 Fakta Menarik Kemenangan Persib atas Borneo FC
-
Kecewa Kalah dari Persib, Pieter Huistra: Wasit Kurang Bagus
-
Hasil BRI Liga 1 Persib vs Borneo FC: Maung Bandung 5 Laga Tanpa Kalah
-
BRI Liga 1 Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Kena Comeback Bajul Ijo
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik
-
Apakah Garmin Venu 3 Memiliki Layar Sentuh? Temukan Jawaban Beserta Fitur-Fitur yang Dimilikinya
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI