SuaraSulsel.id - IK (30), tahanan kasus narkoba yang kabur dari sel Polsek Wajo, di Kabupaten Sidrap, Sulsel berhasil kembali ditangkap oleh Tim Operasi Polsek Wajo bersama Polres Pelabuhan Kota Makassar dan Resmob Polda Sulawesi Selatan. Tersangka ditangkap tanpa perlawanan berarti di lokasi setempat.
"Tersangka ditangkap di rumah kebun, Kecamatan Duapitue. Kabupaten Sidrap. Dia tahanan yang melarikan diri," kata Kepala Bidang Humas Polda Sulsel Kombes Pol. Komang Suartana di Makassar, Sabtu (8/1/2022).
Penangkapan ini merupakan hasil pengembangan setelah petugas mengintai yang bersangkutan dengan menelusuri pergerakannya kurang lebih sebulan. Ia pun ditangkap pada hari jumat (7/1/2022) menjelang tengah malam.
Warga Jalan Muh Tahir (Lepping) yang berprofesi sebagai buruh harian itu sempat melarikan diri dari sel tahanan Polsek Wajo Makassar pada pertengahan Desember 2021.
"Sampai saat ini situasi aman terkendali dan yang bersangkutan saat ini dalam pemeriksaan intensif di Polsek Wajo Polres, Pelabuhan Makasar," kata Kombes Pol. Komang.
Pelaku kini ditahan di sel Polsek Tallo untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya atas kasus peredaran narkotika. Kendati demikian, Komang belum memerinci hasil pemeriksaan dan pengembangan petugas serta bagaimana pelaku bisa melarikan diri dari Polsek Wajo saat itu.
Seluruh proses hukum akan diserahkan ke jajaran polsek setempat. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Tes Urine Negatif Narkoba, Beby Prisillia Langsung Kirim Pesan Haru untuk Onad: Tuhan Bersamamu
-
Perjalanan Karier Onad, Terancam Hancur usai Ditangkap Kasus Narkoba
-
Kini Onad Terjerat Kasus Narkoba, dr Richard Lee Diduga Sudah Curiga Sejak Setahun Lalu
-
Denny Sumargo Shock dan Galau Onadio Leonardo Ditangkap Kasus Narkoba
-
Roy Marten Murka: Penjara Bukannya Menyembuhkan, Malah Jerumuskan Pecandu Narkoba!
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Anggota Polisi Terseret Kasus Penipuan Anggota DPRD Takalar
-
Dua Anggota DPRD Takalar Tipu Warga Ratusan Juta, Begini Modusnya...
-
Ini Pemain PSM Makassar Masuk Skuad Timnas Piala Dunia U-17
-
Cegah Banjir! Gubernur Andi Sudirman Luncurkan Normalisasi Sungai Suli Rp18,7 Miliar
-
Luwu Timur Banjir Beasiswa! Cek, Siapa Saja Beruntung Dapat Rp3 Juta?