SuaraSulsel.id - Video seorang warga mengaku joki vaksinasi menggegerkan media sosial. Warga perumahan BTN III Berlian Kelurahan Bentengnge, Kecamatan Watang Sawitto, Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan, Abdul Rahim yang mengaku melakukannya.
Dalam video itu, Abdul Rahim mengaku sudah berulang kali divaksin Covid-19. Ia menggantikan warga yang enggan divaksin dengan bayaran yang fantastis.
Abdul Rahim bahkan meraup keuntungan hingga ratusan ribu. Ada yang sekali vaksin dibayar Rp800 ribu.
"Upah yang diberikan ke saya antara Rp100 sampai Rp800 ribu rupiah sekali vaksin. Adapun suntikan yang disuntikkan ke saya sebanyak 16 kali," ujarnya.
Baca Juga: BPOM AS Telah Menyetujui Penggunaan Obat Pencegah Covid-19 dari AstraZeneca
Dari 16 kali suntikan itu, ada 14 orang yang diwakili. Namun, keteragan Abdul Rahim dalam video itu sangat singkat. Durasinya hanya 31 detik.
Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Sulsel Arman Bausat mengaku belum mendapat informasi tersebut.
Ia pun mengaku kaget dan sangat tidak menyangka ada kejadian seperti itu di Sulsel.
"Allahuakbar, ya Allah bagaimana bisa ada yang begitu? Saya baru tahu. Ini semua yang kasih rusak-rusak nama Sulsel," kata Arman saat dikonfirmasi Suarasulsel.id, Senin, 20 Desember 2021.
Ia mengaku akan datang langsung ke Pinrang besok mencari orang tersebut.Sekaligus memantau vaksinasi disana bersama Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.
Baca Juga: Sebanyak 34.692 Anak di Kabupaten Bekasi Terima Vaksinasi 6-11 Tahun
"Besok dicari, kita mau lacak orangnya. Saya besok kesana sama pak Plt," tandasnya.
Berita Terkait
-
Seorang Dokter di Inggris Coba Bunuh Pasangan Ibunya dengan Vaksin COVID-19 Palsu!
-
Pesta Seks Selama Pandemi dan Kebohongan Vaksin Covid-19, Dokter di New York Terancam Penjara!
-
Kemenkes Bantah Adanya Detoksifikasi Vaksin Covid-19, Definisinya Beda Jauh
-
Pakar Minta Ada Kajian Lebih Dalam Terkait Efek Vaksin Covid-19 AstraZeneca
-
Vaksin Covid-19 AstraZeneca Ditarik dari Peredaran di Seluruh Dunia
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
Terkini
-
Polisi Selidiki Kejanggalan-kejanggalan Kematian Perempuan Asal Toraja di Makassar
-
6 Warga Pengeroyok Polisi di Muna Barat Jadi Tersangka
-
Bawaslu Coret Calon Wakil Wali Kota Palopo di Pilkada! Kasus Napi Tersembunyi Terbongkar?
-
Polisi Tangkap Pengeroyok Panitia Salat Idulfitri di Selayar
-
BRI Waspadai Kejahatan Siber Selama Lebaran 2025 dengan Melindungi Data Pribadi Nasabah