SuaraSulsel.id - Kapolres Flores Timur AKBP I Gusti Putu Suka Arsa mengatakan polisi telah menerima laporan pemerkosaan terhadap siswi SMK Negeri Larantuka, Kabupaten Flores Timur (Flotim), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).
Adapun pelakunya adalah seorang guru. Dengan modus operandi atau modus operasi mengajak siswi pacaran. Pelaku inisial SW (29), diduga memperkosa muridnya berinisial B (16) hingga mengalami pendarahan.
Mengutip telisik.id -- jaringan Suara.com, pelaku SW sengaja mengungkapkan perasaan cintanya kepada korban. Kemudian mengajak korban yang masih duduk di kelas 1 SMKN Larantuka menjalin hubungan asmara. Padahal SW sendiri sudah bertunangan.
Tanpa menaruh curiga, gadis lugu ini pun menerima gurunya itu menjadi pacarnya.
Tak lama pacaran, SW pun mulai memasang jebakan dengan modus mengerjakan tugas. Serta mengajak korban ke rumahnya di wilayah Watowiti, Larantuka, Kabupaten Flores Timur.
SW lalu mengajak korban ke kamarnya. Awalnya korban menolak, namun SW kemudian memaksa korban untuk melampiaskan aksi bejatnya.
"Korban pun dicabuli dan diperkosa dua kali pada awal November 2021 di kamar pelaku. Seminggu kemudian, korban mengalami pendarahan akibat hubungan paksa gurunya," ungkap Kapolres, Selasa (16/11/2021).
Korban lalu dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan. Korban pun berterus terang dan menceritakan aksi bejat gurunya.
Pengakuan jujur korban membuat keluarga langsung mengadukan kasus itu ke Polres Flotim.
Baca Juga: Alasan Kebanyakan Nonton Film Porno, Ayah di Kota Tegal Perkosa Anak Kandungnya Sendiri
Sementara itu, Kabag Humas Polres Flores Timur, Ipda Anwar Sanusi mengatakan, setelah pihaknya menerima laporan keluarga, polisi bergerak cepat menangkap pelaku di kediamannya.
"Kemarin pelakunya sudah ditangkap dan diperiksa guna mempertanggungjawabkan perbuatannya," ujarnya.
Ia mengatakan, saat ini pelaku sudah ditahan di Rutan Mapolres Flotim sambil menunggu proses hukum lanjutan.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Kemenhub: Pesawat Smart Air Mendarat Darurat Karena Gangguan Mesin
-
Pesawat Smart Air Jatuh di Laut, Diduga Ini Penyebabnya
-
Kesal Demo Pemekaran Luwu Raya, Ratusan Sopir Truk Tutup Trans Sulawesi
-
Gubernur Sulsel Berikan Santunan bagi Keluarga Korban Kecelakaan Pesawat ATR 42-500
-
Balita Disiram Air Panas Saat Demo Luwu Raya Berjumlah Tiga Orang