SuaraSulsel.id - Sinopsis Revolutionary Love yang merupakan drama Korea berisi cerita cinta namun dibalut cerita komedi. Drama Korea Revolutionary Love dibintangi oleh pentolan grup Super Junior, Choi Siwon.
Meski Revolutionary Love dirilis pada 2017, drama sepanjang 16 episode ini masih tetap digemari karena ceritanya kocak dan romantis. Revolutionary Love bisa kamu saksikan di platform streaming Viu ya!
Sebelum nonton, ada baiknya simak terlebih dahulu sinopsis dan alasan wajib banget menyaksikan Revolutionary Love berikut ini.
Byun Hyuk terlahir dari keluarga kaya raya pemilik sebuah perusahaan besar. Oleh sebab itu, Byun Hyuk hidup bahagia tanpa memikirkan tujuan hidup hingga sering membuat kekacauan. Byun Hyuk juga percaya diri dengan kemampuannya memikat hati para wanita. Byun Hyuk berteman dengan Kwon Je Hoon yang menjadi sekretaris perusahaan keluarganya.
Baca Juga: Super Lengkap, Ini Daftar 20 Makanan Korea Populer
Suatu hari Byun Hyuk memilih tinggal di sebuah apartemen kecil dengan menyembunyikan identitas sebagai chaebol (anak orang kaya). Byun Hyuk kemudian bertemu wanita bernama Baek Joon di lingkungan tersebut. Baek Joon merupakan lulusan kampus terkenal yang gagal saat melamar di berbagai perusahaan besar sehingga menjalani pekerjaan paruh waktu.
Sejak bertemu Byun Hyuk, kehidupan Baek Joon menjadi lebih berwarna. Byun Hyuk pun mampu mengubah sikap buruknya sejak mengenal Baek Joon. Bun Hyuk bahkan perlahan menyadari apabila harta keluarganya kerap merugikan banyak orang, termasuk temannya sendiri, Je Hoon.
Akting para pemain di Revolutionary Love tak perlu diragukan lagi. Akting apik tersebut membuat chemistry yang terbangun menjadi kuat sehingga mampu menyentuh hati para penonton. Ketiga pemeran utama, yakni Choi Siwon, Kang Sora, dan Gong Myung, ternyata seumuran loh guys!
Revolutionary Love ternyata juga proyek perdana Choi Siwon setelah menjalankan wajib militer yang diharuskan bagi pria Korea Selatan. Choi Siwon mengaku langsung jatuh cinta pada skrip drama Revolutionary Love dan menerimanya tanpa pikir panjang. Apalagi Choi Siwon mengidolakan sutradara yang mengarahkan Revolutionary Love.
Senada dengan Choi Siwon, Kang Sora juga amat menyukai proyek drama Revolutionary Love. Kang Sora bahkan mengaku amat menikmati bermain dalam drama lagi setelah film Sunny yang fenomenal. Selain itu, karakter Baek Joon dinilai Kang Sora mirip seperti dirinya yang juga pernah menjalani pekerjaan paruh waktu. Oleh sebab itu, Kang Sora pergi ke lokasi syuting Revolutionary Love dengan riang seperti menuju ke taman bermain.
Baca Juga: Ada Park Min Young, 6 Seleb Korea Ini Perankan Karakter Pria di Drakor
Begitu pun Gong Myung yang menerima tawaran bermain drama Revolutionary Love karena peran yang diberikan beda dari proyek-proyek sebelumnya. Gong Myung juga mengidolakan sutradara proyek dramanya ini sejak lama.
Berita Terkait
-
Band Mido and Falasol Dipastikan Isi OST Resident Playbook Setelah 4 Tahun
-
4 Drama Korea dengan Latar Restoran, Bikin Ngiler dan Baper Sekaligus!
-
Sinopsis The Remarried Empress, Drama Korea yang Dibintangi Shin Min Ah dan Lee Jong Suk
-
4 Drama Korea Bergenre Misteri, Alurnya Tak Bisa Ditebak
-
Fakta Menarik Peran Yook Sung Jae di Drama The Haunted Palace
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia
-
Sampai Kapan Program Link Saldo DANA Kaget Digelar? Ini Jawabannya!
-
Awas! Merek Produk UMKM Bisa Dicuri, Begini Cara Amankan dengan Biaya Murah
-
Euromoney Private Banking Awards 2025 Bukti Keandalan Wealth Management BRI
-
Spekulan Mengintai! Kenaikan Harga Emas Bisa Jadi Bumerang untuk Anda, Ini Kata Ahli