SuaraSulsel.id - Film Korea romantis sangat digemari masyarakat Indonesia. Nah bagi para penggemar Oppa, Onnie, hingga Ahjussi tampan dan cantik Korea, Industri perfilman Korea tak pernah mati untuk menghadirkan film-film terbaik yang selalu berhasil melibatkan emosi para penontonnya.
Apa saja daftar film Korea Romantis yang hadir di tahun 2021? Yuk baca ulasannya lebih lanjut!
1. New Year Blues
Dirilis tanggal 10 Februari 2021 lalu, Film Korea bergenre romantis ini disutradarai oleh Hong Ji-Young, New Year Blues mengisahkan tentang empat pasangan, yang tengah menghadapi permasalahan yang berbeda, kebutuhan, dan kepentingan untuk menghadapi kekhawatiran sepekan menjelang tahun baru.
Diperankan oleh Ji-Ho ( Kim Kang-Woo) sebagai detektif polisi perceraian dari unit kejahatan kekerasan yang bertemu dengan Hyo Young (Yoo In-Na) yang bekerja sebagai pelatih rehabilitasi yang membutuhkan perlindungan saat dia berusaha untuk menyelesaikan perceraiannya.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Korea Paling Menyedihkan, Dijamin Bikin Mewek!
Setelah menghadapi masalah-masalah personal, kedua insan ini kemudian semakin lama semakin menyadari kecocokan setelah kerap menghabiskan waktu bersama.
Cerita dari pasangan lainnya di usia yang lebih belia yaitu dua puluh tahun yang dibuka oleh Jae-Hun (Yoo Yeon-Seok) yang menghindari stress dengan pergi ke Argentina dan bekerja sebagai kurir pengantar wine.
Di Argentina, Jae-Hun bertemu dengan Jin-A ( Lee Yeon-Hee) yang bertepatan masa itu tengah ditinggalkan oleh kekasihnya, dan bekerja di resort ski.
Cerita menyedihkan juga dialami oleh Yong Chan (Lee Dong-Hwi) yang mengelola travel agensi dan berencana menikahi Yaolin (Chen Duling) yang berkebangsaan China namun harus menerima kesialannya dikarenakan ia menjadi korban penipuan untuk uang pernikahannya.
Namun adik dari Yong Chan yaitu Yong-Mi (Yum Hye-Ran) tidak merasa nyaman jika Yong Chan menikah dengan wanita asing. Konflik lain akan dimunculkan oleh pasangan Rae-Hwan (Yoo Teo) yang merupakan seorang atlet national Paralympic Games yang menjalin hubungan dengan O-Wol (Sooyoung), yang harus menerima prasangka dari banyak orang dikarenakan dirinya.
Baca Juga: Fenomena 'Hell Joseon' dan Kesenjangan Sosial di Negeri Gingseng
2. Hello My Soulmate
Hello My Soulmate atau dalam Hangul disebut Annyeong Naeui Soulmeiteu merupakan film Korea bergenre romantis yang diadaptasi dari drama China yang disutradarai oleh Peter Chan dan diaktori oleh Kim Da Mi, Jeon So Nee, dan Byeon woo Seok yang menjadi pemeran utama.
Selain itu juga ada Kim Soo Hyung sebagai pemeran pendukung, dan Nam Yoo Sun.
Film garapan Min Yong Keun ini mengisahkan tentang dua orang teman yang bertemu pada usia 13 tahun. Kemudian melihat kembali hubungan mereka selama 14 tahun melalui pertemuan dan perpisahan, persahabatan dan cinta, kerinduan dan kecemburuan.
3. The Miracle
Setelah lama tak pernah lalu lalang di perfilman Korea, Yoona SNSD akhirnya kembali mendapatan peran di film berjudul The Miracle atau Gijeok yang disutradarai oleh Lee Jang Hoon. Film ini juga dibintangi oleh Park Jung-min, Lee Sung-min, dan Im Yoon-ah.
Mengambil latar di tahun 1980-an, The Miracle berkisah tentang Bo Kyung, yaitu kakak perempuan dari seorang ahli matematika dan siswa sekolah menengah Jun Kyung yang tinggal di pedesaan tanpa jalan di Provinsi Gyeonsang Utara.
Dengan bantuan sang pacar Ra Hee, Jun Kyung bekerja sama dengan Bo Kyung dan Penduduk desa untuk membuat stasiun kereta. Untuk mewujudkan hal tersebut Jun Kyung berjuang cukup keras, surat yang dikirim Jun Kyung ke Blue House, kantor pusat pemerintahan Korea Selatan yang tak kunjung mendapatkan tanggapan dan balasan.
Berkat dukungan sang ayah Tae Yoon (Lee Sung Min) dan kakaknya Bo Kyung (Lee Soo Kyung) dan Ra Hee (Yoona SNSD)
4. Sweet & Sour
Dengan rating 6.7 di Internet Movie Database (IMDB), Sweet and Sour diisi oleh beberapa aktris Korea seperti Jacky Jung (Da-Eun), Krystal Jung (Bo-Young), Jang Ki-Yong (Jang Hyeok), Nick Martineau (Lee Jang Hyeok), dan Chae Soo-Bin (Da-Eun).
Film ini disutradarai oleh Kae Byeok Lee yang mengisahkan tentang Jang Hyeok yang menjalin hubungan romantis dengan Jung Da Eun yang bekerja sebagai perawat.
Ketika mereka pertama kali mulai berkencan, Jang Hyeok cukup perhatian dengan Jang Da Eun namun hal tersebut tak bertahan lama. Keduanya terpaksa menjalin hubungan jarak jauh demi karir keduanya sementara itu, Jang Hyeok mulai bekerja paruh waktu di sebuah pekerjaan besar.
Ia mencoba untuk mendapatkan posisi karyawan tetap di perusahaan tersebut. Hal itu menempatkan Jang Hyeok dalam posisi bersaing dengan seseorang yang bernama Han Bo-Yeong, karena mereka sering bertemu di lingkungan baru membuat keduanya semakin dekat dengan satu sama lain.
Film ini merupakan komedi romantis yang menyegarkan tentang kisah cinta segitiga dengan alur yang melibatkan emosi para penontonnya.
5. Cinema Street
Yeonghwauigeoli atau Cinema Street merupakan drama komedi romantis Korea lainnya yang mengisahkan perjalanan hubungan mantan pasangan, Han Sun Hwa (Seon Hwa) dan Cha Do Yeong (Lee Wan), berkat pekerjaan keduanya dipertemukan kembali sebagai manajer lokasi film dan sutradara.
Sebagai manajer lokasi, Sun Hwa harus bekerja untuk mantan pacarnya Do Young yang merupakan seorang pembuat film. Kisah cinta yang belum usai diantara keduanya kembali memantik api-api asmara pasangan co-worker ini.
Tuntutan pekerjaan untuk menemukan lokasi-lokasi shooting yang tepat membawa mereka ke tempat-tempat yang dulu sering dikunjungi bersama, sehingga hal ini membawa mereka kembali ke masa lalu dan mengenang momen bahagia ketika keduanya bersama.
Demikian deretan film Korea romatis 2021 yang sayang banget kalau kamu lewatkan. Yuk segera tonton!
Kontributor : Kiki Oktaliani
Berita Terkait
-
Jadi Penulis Web Novel, Ini Peran Park Ji Hyun di Fairy Tale, But Rated R
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
-
Tayang 2025, Film Korea Sister Kenalkan 3 Pemeran Utama
-
4 Hal Menarik Karakter Ri Hyun Sang di Film Escape, Skeptis pada Kebebasan?
-
Sinopsis One Win, Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho dan Park Jung Min
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Apa Itu Swiss Stage di M6 Mobile Legends? Begini Sistem dan Eliminasinya
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
Terkini
-
Mahasiswa Korban Pelecehan Dosen Menunggu Permintaan Maaf Unhas
-
Beda Perlakuan Unhas ke Dosen Pelaku Pelecehan Seksual dan Mahasiswa Pesta Miras
-
Progam Special BRIguna, Suku Bunga Mulai dari 8,129% dan Diskon biaya Provisi 50%
-
Berani Jujur! 3 Kepala KUA di Takalar Kembalikan Uang Gratifikasi dari Calon Pengantin
-
Kalah Pilkada 2024 Tidak Boleh Langsung Menggugat ke MK, Ini Aturannya