SuaraSulsel.id - Warga Kerukunan Sulawesi Selatan (KKSS) Papua menyambut kedatangan Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman dan Forkopimda Sulsel yang dijadwalkan akan menghadiri pembukaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.
Warga KKSS melakukan penjemputan langsung di Bandara Sentani, Kota Jayapura. Mereka dengan semangat dan kompak mengenakan berbagai baju khas tradisional Sulawesi Selatan dipadukan dengan atribut khas Papua. Gubernur dan rombongan tiba pukul 12.40 WIT. Tidak ketinggalan yel-yel penuh semangat terlontar dari warga yang menyambut.
“Ewako, Ewako Sulsel,” kalimat yel-yel yang terlontar.
“Selamat datang kami ucapkan, selamat datang kami ucapkan Gubernur Sulsel di Tanah Papua,” kalimat yel-yel lainnya.
Baca Juga: PON PAPUA 2021: Sepatu Roda Sumbang Medali Perak dan Perunggu untuk Jateng
Rombongan dijemput oleh Pengurus Badan Pengurus Wilayah (BPW), Ikatan Wanita Sulawesi Selatan (IWSS), ketua organisasi paguyuban pilar KKSS, Ketua Badan Otonom KKSS Papua dan Koordinator The Maczman serta warga lainnya yang membentangkan spanduk ucapan selamat datang. Selain itu juga menyerahkan cenderamata khas Papua.
“Selamat datang Pak Gubernur, Kapolda dan Pangdam, juga selamat datang putera Sulsel terbaik di tanah rantau Gubernur Kaltara dan rombongan,” sebut Koordinator Pejemputan KKSS Kabupaten Jayapura, Prasoyo.
Ia juga dengan lantang menyebutkan, “Di mana bumi, dipijak disitu langit dijunjung, merah darah Sulawesi dalam diri kami tidak akan luntur walau disapu dengan air tujuh lautan sekalipun, Ewako."
Sedangkan Pembina KKSS Kabupaten Jayapura, Letkol CHB Sudirman menyatakan, kedatangan Gubernur dan Forkopimda memiliki arti yang sangat besar. Yakni, semangat yang tinggi kepada atlet Sulsel yang akan bertanding, demikian juga warga Sulsel di tanah rantau Papua.
Sambutan yang antusias, semangat dan ramah yang bukan hanya dari warga Sulsel, dinilai oleh Andi Sudirman, hal Ini mengambarkan warga Sulsel sudah menyatu dengan tanah perantauannya di Papua.
Baca Juga: Tiba di Papua, Gubernur Ganjar Pilih Lewat Jalan Umum
“Kami sangat terkesan dengan penjemputannya dan ini luar biasa penyambutan warga Papua dan warga kami yang ada di sini. Ini sudah menyatu mereka dan sehati. Kami harap persatuan ini akan menjadi momentum untuk pembangunan Papua secara kesuluruhan yang lebih baik,” jelasnya.
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Tanpa Tedeng Aling-aling, Pramono Sebut Bank DKI Tidak Dikelola Profesional: Banyak Kasus Terus!
-
5 HP Murah Mirip iPhone 16: Harga Mulai Sejutaan, Bikin Orang Terkecoh!
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
-
Markas Pemain Korut U-17: Yang Tersembunyi di Balik Klub 4.25 SC?
-
Profil dan Kekayaan Abdul Halim Iskandar, Saudara Cak Imin yang Diduga Terlibat Korupsi
Terkini
-
Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025, BRI Siap Proaktif dalam Pelayanan Haji
-
Pimpin PERBANAS, Hery Gunardi Siap Perkuat Industri Perbankan Nasional
-
SPMB 2025 Sulsel: Kuota Domisili Berkurang, Afirmasi Ditambah
-
Tembok yang Membelah Semangat Unhas
-
Tambang Emas di Luwu, Gubernur Sulsel: Jangan Sampai Rakyat Hanya Jadi Korban