SuaraSulsel.id - Tim Penjinak Bom Polda Sulawesi Selatan diturunkan untuk mengamankan granat yang tidak sengaja ditemukan warga. Saat menggali tanah untuk membuat lubang pembuangan limbah.
Granat yang ditemukan segera diamankan dan diledakkan, Selasa (7/9/2021). Hal ini diungkapkan oleh Kanit 3 Tim Penjinak Bom Polda Sulsel, Ipda Munir.
"Ada 5 granat nanas berhasil diledakkan sesuai yang ditemukan warga. Kalau butiran peluru sudah kita amankan," kata Ipda Munir kepada KabarMakassar.com -- jaringan Suara.com
Munir menambahkan, pihaknya mengimbau warga apabila mendapatkan hal seperti itu agar melaporkan ke Polsek dan Danramil terdekat.
Baca Juga: Detik-detik Ibu Kartini Bawa Granat ke Kantor Lurah Solok Sipin
"Kita imbau warga bila mendapatkan hal seperti itu segera melapor ke pemerintah setempat atau ke Polsek dan Danramil," tambahnya.
Untuk diketahui, sebelumnya Luter (41) warga Dusun Marimari II, Desa Mari Mari Kecamatan Sabbang Selatan, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, menemukan granat pada Senin, 6 September 2021.
Granat ditemukan saat ia menggali tanah sekira pukul 09.00 Wita. Di belakang rumahnya untuk membuat lubang pembuangan tinja. Namun pada waktu mengali sedalam 1 meter, tidak sengaja skopnya berhenti. Terlihat barang bulat mirip granat dan beberapa butiran runcing mirip peluru.
Ia langsung mengabarkan penemuan tersebut kepada pemerintah desa dan Bhabinsa setempat untuk ditindaklanjuti.
Baca Juga: Cerita Ngeri Ibu Kartini, Tenteng Plastik Isi Granat ke Kantor Lurah
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 12 Kode Redeem FF Hari Ini 6 Juli 2025, Emote dan Skin Senjata Spesial Event Faded Wheel
- Siapa Finn Dicke? Gelandang Keturunan Indonesia Incaran PSSI Latihan Bersama Rafael Struick
- Update Harga Honda Vario Juli 2025, Mending Beli Baru atau Motor Bekas?
Pilihan
-
Daftar Harga Tiket Konser My Chemical Romance Jakarta, Presale Mulai 9 Juli
-
5 Rekomendasi HP NFC Murah Terbaru Juli 2025: Dompet Aman, Transaksi Lancar!
-
7 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED Harga di Bawah Rp 3 Juta Terbaik Juli 2025, Pasti Terang!
-
Musim Berburu Siswa Baru: Apa Kabar Sekolah Negeri?
-
Duet Jordi Amat dan Rizky Ridho di Lini Belakang Persija? Mauricio Souza Buka Suara
Terkini
-
Berebut Warisan, Pria di Gowa Tega Tembak Ipar Hingga Nyaris Meninggal
-
Makassar Bakal Punya Stadion Megah! Rp500 Miliar Digelontorkan, Kapan Rampung?
-
Investor Global Makin Optimistis, Transformasi Jadi Kunci Daya Tarik BBRI
-
Pasangan Pengusaha Ini Sukses Ekspor Craftote lewat Program BRI
-
Dosen Unhas Jadi Tersangka Pelecehan Seksual, Ini Tindakan Tegas Rektor