SuaraSulsel.id - Prof Sumbangan Baja daftar bakal calon rektor Unhas 2022-2026 atau Universitas Hasanuddin. Pendaftaran itu sudah diterima Panitia Pemilihan Rektor (P2R) Universitas Hasanuddin Periode 2022-2026.
Penyerahan berkas berlangsung pada Jumat (20/8/2021), pukul 09.00 Wita di Sekretariat Pendaftaran, Lantai 4 Gedung Rektorat Unhas.
Sumbangan Baja yang saat ini menjabat Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Keuangan, dan Infrastruktur Unhas hadir didampingi oleh sejumlah kolega dari berbagai fakultas, yang didominasi oleh Fakultas Pertanian. Tampak hadir Dekan Fakultas Pertanian.
Tampak hadir pula dalam rombongan pengantar adalah Muhammad Restu, Wakil Rektor Bidang Akademik.
Baca Juga: Indriyanti Sudirman dan Restu Daftar Bakal Calon Rektor Unhas Periode 2022-2026
Sehari sebelumnya, Restu resmi mendaftar sebagai Bakal Calon Rektor Unhas Periode 2022-2026, yang juga turut diantar oleh Sumbangan.
Dalam sambutan pengantarnya, Ketua P2R Unhas Syamsul Bachri menjelaskan kembali tahapan Pemilihan Rektor. Selain itu juga diingatkan kepada bakal calon yang mendaftar untuk tetap menjaga marwah Unhas sebagai lembaga akademik.
"Alhamdulillah, dengan kehadiran Prof. Sumbangan Baja maka kini sudah ada delapan pendaftar. Hal ini membuktikan bahwa Unhas tidak kekurangan kader pemimpin. Mudah-mudahan kita dapat melewati seluruh proses ini dengan baik," kata Syamsul.
Sementara itu, sebelum menyerahkan berkas secara resmi, Prof Sumbangan menyampaikan bahwa kehadirannya ini didorong oleh beberapa motivasi. Selain keinginan untuk membangun Unhas, juga adanya dukungan dari Fakultas Pertanian tempat asalnya.
"Sebelumnya, saya telah meminta persetujuan Senat Fakultas. Sebagai rumah asal saya, maka dukungan dan persetujuan senat fakultas sangat berarti," kata Prof. Sumbangan.
Baca Juga: 5 Orang Bakal Calon Rektor Unhas Sudah Mendaftar
Pemeriksaan berkas pendaftaran dilaksanakan oleh Koordinator Pendaftaran P2R Unhas Nasaruddin Salam. Setelah dinyatakan lengkap, P2R Unhas selamjutnya menyerahkan tanda terima pendaftaran kepada bakal calon.
Dengan pendaftaran ini, maka sebanyak delapan orang figur internal telah menyerahkan berkas pendaftaran sebagai Bakal Calon Rektor Unhas Periode 2022-2026. Masing-masing adalah (berdasarkan urutan waktu pendaftaran):
- Prof. Dr. Armin Arsyad, M.Si (Dekan FISIP Unhas)
- Prof. dr. Budu, Sp.M(K), M.Med.Ed., Ph.D (Dekan Fakultas Kedokteran Unhas)
- Prof. dr. Abdul Kadir, Ph.D. Sp.THT-KL(K) MARS. (Direktur Jenderal Pelayanan Kesehatan, Kementerian Kesehatan RI, Guru Besar Fakultas Kedokteran Unhas).
- Prof. Dr. Farida Patittingi, SH, M.Hum (Dekan Fakultas Hukum Unhas).
- Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc (Dekan Sekolah Pascasarjana Unhas).
- Prof. Dr. Indriyanti Sudirman, SE, M.Si (Sekretaris Majelis Wali Amanah, Guru Besar Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unhas).
- Prof. Dr. Ir. Muhammad Restu, MP (Wakil Rektor Bidang Akademik, Guru Besar Fakultas Kehutanan Unhas).
- Prof. Ir. Sumbangan Baja, M.Phil, Ph.D (Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Keuangan, dan Infrastruktur, Guru Besar Fakultas Pertanian Unhas).
Pendaftaran Bakal Calon Rektor Unhas masih akan dibuka hingga tanggal 27 Agustus 2021. Selain dari internal, P2R Unhas juga membuka kesempatan kepada figur dari luar Unhas untuk mendaftarkan diri.
Berita Terkait
-
Bias Antara Keadilan dan Reputasi, Mahasiswi Lapor Dosen Cabul Dituduh Halusinasi
-
Terlupakan! Kisah Pejuang Sumpah Pemuda yang Jadi Rektor Unhas dan Menteri
-
Profesor Unhas Gunakan Lalat Untuk Percobaan Obat Antibiotik
-
Rahasia Foto Cantik Terungkap: Inovasi Sinyal Profesor Unhas Guncang Dunia
-
Pengamat Politik Unhas: JK Tidak Ingin Pengaruhnya Hilang di Golkar
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI
-
Bye-bye Stadion Mattoanging, Welcome Stadion Sudiang 2025!
-
Polri Tegaskan Netralitas di Pilkada 2024, Ancam Tindak Tegas Anggota yang Berpolitik Praktis