SuaraSulsel.id - Seorang Tenaga Kerja Asing (TKA) asal China, yang bekerja di PT OSS tenggelam di muara Sungai Sampara, Kecamatan Kapoiala, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara.
TKA tersebut bernama Chang Yang (30 tahun), dilaporkan tenggelam pada hari minggu 6 Juni 2021. Namun hingga hari ini, proses pencarian belum membuahkan hasil.
Hingga pagi ini korban masih belum ditemukan tim rescue Basarnas yang terdiri dari Rescuer Basarnas Kendari delapan orang dan dibantu security PT. OSS dan PT VDNI delapan orang.
Tim pencairan dan pertolongan Basarnas Kendari melakukan pencarian seorang tenaga kerja asing (TKA) asal Tiongkok bekerja di perusahaan tambang nikel PT Obsidian Stainlies Stell dilaporkan hilang tenggelam di Sungai Sampara, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara.
Baca Juga: Sadis! Pria Serang Warga Pakai Pisau, 6 Tewas dan 14 Orang Luka-luka
Kepala Basarnas Kendari Aris Sofingi mengatakan, pihaknya menerima informasi hilangnya korban dari seorang bernama Ilham Ilyas yang melaporkan bahwa korban hilang sejak Minggu (6/6).
"Kami menerima informasi hilangnya korban pada Senin (7/6) malam pukul 23.30 Wita dari Bapak Ilham Ilyas yang melaporkan bahwa pada Minggu (6/6) pukul 11.00 Wita telah terjadi kondisi membahayakan manusia satu orang TKA asal China yang bekerja di PT OSS tenggelam di muara Sungai Sampara, Kecamatan Kapoiala, Konawe," kata dia.
Ia menyampaikan, telah dilakukan pencarian dari pihak perusahaan namun hingga pihaknya menerima informasi itu, korban belum ditemukan.
Berdasarkan laporan tersebut, pada pukul 23.50 Wita tim penyelamat Basarnas Kendari diberangkatkan menuju lokasi kejadian kecelakaan (LKK) untuk memberikan bantuan SAR.
"Jarak LKK dengan Basarnas Kendari sekitar 47 km," ujar dia.
Baca Juga: Seorang Pria di China Lakukan Penyerangan, Enam Tewas 14 Luka-luka
Tim pencarian Basarnas Kendari dibantu pihak keamanan perusahaan PT OSS dan PT VDNI terus melakukan pencarian korban sejak pukul 06.00 Wita dengan melakukan penyisiran di sekitar LKK hingga sampai ke muara Sungai Sampara.
"Korban bernama Chang Yang usia 30 tahun," tambah Aris. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Kemarin Koar-koar, Mertua Pratama Arhan Mewek Usai Semen Padang Tak Main di Liga 2
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
- Resmi! Bek Liga Inggris 1,85 Meter Tiba di Indonesia Akhir Pekan Ini
- Rekomendasi Mobil Bekas Setara Harga Motor Baru di Bawah 25 Juta, Lengkap Spesifikasi dan Pajaknya
- Rekomendasi Aplikasi Penghasil Uang Resmi Versi Pemerintah Mei 2025, Dapat Cuan dari HP!
Pilihan
-
4 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta: Irit Bahan Bakar, Kabin Longgar
-
Mantan Bos PT Sritex Jadi Tersangka Kasus Korupsi, Ini Respon Tim Kurator
-
7 Motor Bekas Murah Rp2-3 Jutaan: Irit dan Bandel, Kembalikan Kenangan Masa Lalu
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik Mei 2025
-
Profil Nicholas Nyoto Prasetyo Dononagoro, Ketua Koperasi BLN Dugaan Investasi Bodong
Terkini
-
Miris! SD Negeri di Pelosok Ini Terancam Tutup Karena Ditinggal Murid
-
Guru Ngaji Ditangkap Densus 88 di Gowa: Diduga Terlibat Terorisme dan Simpan Bom Rakitan?
-
BRI Terus Kawal Mimpi Anak Muda di Pentas Sepak Bola Lewat Sponsorship GFL Series 3
-
5 Maklumat MUI Kota Makassar Terkait LGBT
-
Rumah Digeledah di Makassar Terkait Kasus Kredit PT Sritex