SuaraSulsel.id - Mulyadi Daeng Ngalle (42 tahun), lelaki yang dilaporkan tenggelam setelah melompat ke Sungai Jeneberang, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Setelah dilakukan pencarian oleh Tim SAR Gabungan, Minggu, 6 Juni 2021.
"Setelah menerima informasi, kami langsung mengerahkan tim menuju lokasi melakukan pencarian", ungkap Djunaidi, Kepala Basarnas Sulsel, Senin 7 Juni 2021.
Lebih lanjut, Djunaidi, menyampaikan bahwa korban akhirnya berhasil ditemukan sekitar 25 meter dari lokasi terakhir kali dilihat. Sebelum dinyatakan tenggelam oleh Tim SAR yang melakukan penyelaman.
"Proses pencarian dilakukan dengan mengerahkan lima orang penyelam, setelah melakukan pencarian, pukul 23.25 Wita korban berhasil ditemukan sekitar 25 meter dari lokasi dugaan tenggelam," ungkap Djunaidi.
Korban yang ditemukan sudah tidak bernyawa tersebut langsung dievakuasi ke rumah duka dan diserahkan ke pihak keluarga.
Atas upaya pencarian yang dilakukan Tim SAR Gabungan, Kepala Basarnas Sulsel mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh unsur yang membantu pencarian.
Menurutnya, ini adalah bentuk sinergisitas yang terjalin baik antara Basarnas Sulsel dengan Potensi SAR yang ada di lapangan.
"Basarnas Sulsel berterima kasih kepada seluruh unsur yang terlibat dalam pelaksanaan operasi hari ini. Sinergisitas kita di lapangan yang baik sehingga korban bisa segera kita temukan," tutup Djunaidi.
Baca Juga: Dokter Muda dan Mahasiswa Kedokteran Bantu Satgas Covid Hunter Makassar
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Kemenhub: Pesawat Smart Air Mendarat Darurat Karena Gangguan Mesin
-
Pesawat Smart Air Jatuh di Laut, Diduga Ini Penyebabnya
-
Kesal Demo Pemekaran Luwu Raya, Ratusan Sopir Truk Tutup Trans Sulawesi
-
Gubernur Sulsel Berikan Santunan bagi Keluarga Korban Kecelakaan Pesawat ATR 42-500
-
Balita Disiram Air Panas Saat Demo Luwu Raya Berjumlah Tiga Orang