SuaraSulsel.id - Mantan istri Ustadz Abdul Somad atau UAS, Mellya Juniarti mengunggah status yang membuat heboh warganet. Menyebut UAS menikah yang ketiga kalinya.
Selama ini publik mengetahui UAS baru menikah satu kali. Kemudian pernikahan kedua dengan perempuan asal Jombang, Fatimah Az Zahra Salim.
Dalam media sosialnya, mantan istri UAS, Mellya Juniarti memberikan doa kebahagiaan kepada UAS. Ia berharap, pernikahan UAS yang ketiga ini bisa bahagia dunia akhirat.
"Semoga Allah menganugerahkan barokah kepadamu, semoga Allah juga menganugerahkan barokah atasmu dan semoga Dia menghimpun kalian berdua dalam kebaikan," demikian tulis Mellya Juniarti, diakun Instagramnya.
"Semoga pernikahan ketiga ini langgeng, barokah dunia dan akhirat," katanya lagi.
UAS resmi menikahi gadis asal Jombang bernama Fatimah Az Zahra Salim di KUA Kecamatan Peterongan, Rabu sore (28/4/2021) kemarin.
Agenda janji suci Ustaz Abdul Somad (UAS) dengan Fatimah Az Zahra Salim itu berlangsung sederhana di hadapan Kepala KUA Peterongan, Jombang, Abdul Ghafur.
Sementara orang tua dari Fatimah A Zahra, Abah Salim Sholeh Barabut menjadi wali dalam pernikahan ini.
Kemarin Ustaz Abdul Somad melangsungkan pernikahan ketiganya dengan gadis 19 tahun asal Jombang, Jawa Timur, bernama Fatimah Az Zahra Salim Barabud.
Baca Juga: UAS Resmi Nikahi Gadis Asal Jombang Fatimah, Tengku Zul: Mabruk Adinda
Pernikahan digelar di kediaman mempelai perempuan. Pernikahan ustaz kondang yang memiliki sapaan gaul UAS ini kebanjiran doa kolega dan masyarakat, tak terkecuali dari mantan istrinya, Mellya Juniarti.
Mellya Juniarti, meskipun sudah bukan lagi istri dari UAS, tetap mendoakan mantan suaminya itu agar pernikahan ketiganya langgeng dan barokah.
Diketahui, UAS resmi cerai dengan Mellya Juniarti beberapa bulan yang lalu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Menteri: Jangan Sebar Konten Pemerkosaan Karyawan di Makassar
-
Jaksa Gadungan Tipu Tersangka Korupsi Ratusan Juta Rupiah
-
[CEK FAKTA] Benarkah Dukcapil Makasar Melakukan Aktivasi IKD Via Telepon?
-
Disnakertrans Sulsel Perluas Edukasi K3 Hingga Sektor UMKM
-
Kasus Kekerasan Seksual Pekerja Makassar Diusut Tuntas di Bawah UU TPKS