SuaraSulsel.id - Pengurus DPD I Golkar Sulawesi Selatan (Sulsel) menguji kelayakan dan kepatutan calon ketua DPD II Iksan Iskandar. Iksan yang kini menjabat Bupati Jeneponto ini dicecar pertanyaan selama dua jam dalam tahapan uji kelayakan.
Uji kelayakan ini dipimpin langsung Ketua DPD I Golkar Sulsel Taufan Pawe. Sedangkan anggota panelis lainnya, yakni Marzuki Wadeng, La Kama Wiyaka, Herman Heizer, Nasruddin Nawawi, Rahman Pina dan Salwa Mochtar.
Dalam uji kelayakan tersebut, ada puluhan pertanyaan yang diajukan, termasuk bagaimana mengembangkan partai berlambang pohon beringin itu di setiap agenda politik.
Juru Bicara Partai Golkar Sulsel Salwa Mochtar mengatakan, fit and proper test merupakan terobosan yang dihadirkan Ketua pengurus DPD I Golkar Sulsel pada setiap DPD II yang bakal menggelar musda.
Baca Juga: Sempat Dinonaktifkan, JAK Kini Kembali Jabat Ketua Harian Golkar Sulut
"Walaupun terobosan ini tidak ada dalam aturan. Namun inilah kelebihan Partai Golkar Sulsel pada paradigma baru yang dinginkan untuk menjadikan Golkar sebagai partai cerdas," ujarnya.
Ia juga mengapresiasi Iksan Iskandar sebagai peserta pertama yang melewati uji kelayakan dengan lancar. Meski Bupati Jeneponto itu harus dicerca dengan berbagai pertanyaan.
"Jawabannya sangat memuaskan. Pertanyaan yang diajukan seperti bagaimana jiwa Golkar-nya, komitmen dan konsisten, loyalitas," tambahnya.
Ia juga berharap jika terpilih, para ketua DPD II kabupaten/kota ke depan bisa langsung menunjukkan kerja kerasnya. Mengingat, Ketua Umum DPP Airlangga Hartarto menargetkan kemenangan pada setiap event politik.
"2024 sudah di depan mata. Saatnya kita tunjukkan jiwa militansi kita. Target kita, Pilpres, Pilkada dan Pileg harus kita menangkan," pungkasnya.
Baca Juga: Golkar Disebut Tolak Pemecatan James Arthur Kojongian Sebagai Anggota DPRD
Musda X Partai Golkar Jeneponto rencananya akan digelar akhir Maret. Selain Iksan, mantan Sekretaris Golkar Jeneponto, Suharto juga disebut akan maju.
Berita Terkait
-
Adu Kekayaan AKBP Arisandi vs AKBP Rise Sandiyantanti, Suami-Istri Sama-sama Jabat Kapolres!
-
Hakim Saldi Isra Cecar KPU Sulsel Soal Pemilih Siluman, Heran Pemilih Pilkada Ngaku Kerja di Hari Libur Nasional
-
Pasangan Danny Azhar Tuding Andi-Fatmawati Lakukan Politik Gentong Babi dan Libatkan Mentan dalam Pilgub Sulsel
-
Istri Pengacara Korban Pembunuhan Dapat Ancaman: Diam atau Kau Menyusul Suamimu
-
Jalan Poros Makassar dan Barru Terputus! Banjir Sulsel Rendam Kendaraan Roda Dua dan Empat
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia