SuaraSulsel.id - Pekerja migran asal Sulawesi Selatan (Sulsel) disebut terjangkit virus corona varian baru atau B117. Warga tersebut sempat diisolasi di Jakarta.
Kepala Bidang Pencegahan Penyakit, Dinas Kesehatan Sulsel Nurul AR mengatakan, data pasien masih dirahasiakan. Kementerian Kesehatan RI pun telah melakukan tracing ke beberapa orang yang pernah kontak erat.
"Sebetulnya tidak usah dibesar-besarkan. Karena yang pernah kontak dengan pasien negatif semua," ujar Nurul, Rabu 17 Maret 2021.
Awalnya, pekerja migran ini pulang dari Arab Saudi. Saat tiba di Bandara Jakarta, dilakukan tracing karena dari luar negeri.
Baca Juga: Selain AstraZeneca, Benarkah Vaksin Pfizer Juga Sebabkan Pembekuan Darah?
Saat dilakukan tracing, warga asal Sulsel itu dinyatakan positif. Kemudian diisolasi dua pekan.
Saat ini, kata Nurul, hasil testingnya juga sudah negatif. Yang bersangkutan sudah dipulangkan ke Makassar.
Pihaknya pun telah melakukan tracing ke beberapa kontak erat dari pekerja migran tersebut. Bahkan hasil sampel pemeriksaannya dikirim langsung ke Kemenkes untuk memastikan semuanya betul-betul bersih.
"Kayaknya dua minggu lalu sudah pulang itu. Tetapi sudah dalam kondisi negatif. Harus dipastikan tak ada penularan, sebelum dipulangkan ke Makassar," tegasnya.
Pelaksana Tugas Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman mengaku pintu masuk Sulsel kembali diperketat. Apalagi, yang berasal dari luar negeri.
Baca Juga: KPK Ungkap Proses Penetapan Tersangka Nurdin Abdullah, Bantah Ada Pesanan
Pihaknya sudah berkoordinasi dengan pengelola bandara dan pelabuhan. Mereka yang masuk Sulsel wajib menunjukkan hasil tes PCR.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
-
Nyaman di Komisi IX DPR RI, Uya Kuya Buktikan Kuasai Masalah Pekerja Migran
-
Bayar Rp25 Juta untuk Surat Sakit? Drama Tersangka Skincare Merkuri Mira Hayati di Makassar
-
Mau Mengadu Nasib ke Negeri Jiran? 4.000 Warga NTB Bisa Jadi PMI, Buruan Daftar
-
Mira Hayati dan Dua Pengusaha Skincare di Makassar Ditetapkan Tersangka
-
Tiga Pengusaha Skincare di Makassar Jadi Tersangka, Tapi Identitas Dirahasiakan Polisi
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
Lari Bareng di Bali Bisa Borong Hadiah Ratusan Juta
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik
-
Apakah Garmin Venu 3 Memiliki Layar Sentuh? Temukan Jawaban Beserta Fitur-Fitur yang Dimilikinya
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi