SuaraSulsel.id - Mantan istri pelawak Kiwil kembali menjadi perbincangan warganet. Meski sudah pisah, netizen tetap mengikuti kehidupan mantan istri Kiwil, Eva Belisima.
Eva Belisima pun tidak segan menjawab pertanyaan Netizen. Soal agama apa yang kini dianutnya. Kepada netizen, Eva tidak segan-segan merespon semua pertanyaan kepo.
Mengutip dari matamata.com, hal ini terlihat saat Eva Belisima menjawab pertanyaan seorang netizen di kolom komentar postingan Instagramnya pada Minggu (7/3/2021).
"Kak Eva agama apa?" tanya netizen itu di postingan Eva yang menunjukkan video momen mesra saat masih menikah dengan Kiwil.
Baca Juga: Pernah Disebut Jadi Mualaf, Eva Belisima Ungkap Agamanya Sekarang
"Agama keTuhanan Yang Maha ESA," jawabnya disertai emoji love.
Sebelumnya, Eva Belisima dikabarkan sudah menjadi mualaf saat menikah dengan Kiwil.
Seorang sahabat bahkan menyebut kalau Eva sudah masuk Islam jauh sebelum menikah dengan Kiwil.
"Dia membenarkan telah menjadi mualaf," Richard Ricardo ditemui di kawasan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (22/12/2020).
Richard Ricardo menjelaskan sudah mengetahui kabar Eva Bellissima menjadi mualaf sejak lama. Maklum perempuan itu pernah memintanya menjadi MC pernikahannya.
Baca Juga: Pura-pura Pindah Agama, Pria Ini Rampok Ustaz Buat Mabuk-mabukan
"Jadi Eva sempet ngechat beberapa bulan yang lalu kalau misalkan some day dia menikah lagi dia pengen aku jadi MC-nya. Dari situ aku tau dia jadi mualaf," ujar Richard Ricardo.
Unggah foto kenangan
Eva Belisima mendadak mengunggah foto kenangan saat honeymoon dengan mantan suaminya, Kiwil di akun Instagramnya pada Minggu (7/3/2021).
Dalam video mereka saling bergandengan tangan dan menghabiskan waktu liburan bersama. Terlihat penuh tawa bahagia di antara mereka.
Perempuan yang sering dipanggil Miss Tarara ini juga menuliskan caption rasa terima kasih pada Kiwil disisipi emoji peluk hingga cinta.
"Thx maswill telah mengembalikanku dan sumpah janji kala itu, wish all the best. Tarara," tulis Eva.
Gegara postingan itu sampai ada netizen yang tanya apakah keduanya rujuk.
"Rujuk ya?" tanya netizen yang langsung dibantah Eva Belisima.
"Nggaklah," balas Eva singkat ditambah emoji ngakak dan kaget.
Ada juga yang bertanya soal video itu. "Ini vidio lama atau mmg tetap bersatu sama si kiwil," netizen kepo.
Eva pun menjelaskan kalau itu video lama dan hubungannya dengan Kiwil memang baik-baik saja.
"Video lama sayang tapi kita tetap baik-baik kog," beber Eva.
Sebelumnya, Kiwil menikah dengan Eva Belisima pada pertengahan November 2020 secara siri. Namun, Eva memutuskan mundur karena Kiwil digugat cerai istri pertamanya, Rohimah.
Berita Terkait
-
40 Siswa Madrasah Ditetapkan Sebagai Duta Moderasi Beragama
-
Pendidikan dan Agama Jordi Onsu, Adik Ruben Sering Dikira Mualaf Beber Tak Makan Daging Babi
-
Apa Agama Kevin Diks? Pemain Berjenggot Keturunan Ambon Bermarga Bakarbessy Siap Lawan Jepang
-
5 Artis Nonmuslim yang Dalami Agama Islam, Ada yang Sampai Dikira Mualaf
-
Beda Sikap Rizieq Shihab Soal Kasus Ahok vs Suswono Jadi Omongan, Bak Langit dan Bumi
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
Terkini
-
Kisah Pilu Pengungsi Lewotobi: "Lari Hanya Pakai Baju di Badan"
-
Kabar Baik! Wapres Gibran Janji Bahas Kelanjutan Pembangunan Stadion Sudiang
-
Dukung Ekonomi Hijau dan Inklusif, BRI Catat Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Senilai Rp764,8 Triliun
-
Rocky Gerung Kritik Debat Pilkada Makassar: Monoton dan Panelis Tersiksa
-
Azizah Tolak Menyantap Makanan Bergizi Pemberian Wapres Gibran Rakabuming