SuaraSulsel.id - Aulia Nurul Izza Herman, siswi kelas XII Sekolah Putri Darul Istiqamah (SPIDI) Maros meraih juara I lomba baca puisi di tingkat provinsi.
Lomba ini diadakan Pusat Prestasi Nasional, Sekretariat Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI.
Kompetisi bertajuk Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) jenjang SMA ini, dilaksanakan secara daring pada tanggal 17 Agustus sampai 12 September 2020.
Aulia berhasil melangkah ke tingkat nasional, mewakili Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel). Setelah melewati serangkaian seleksi ketat, menyisihkan ribuan pesaingnya.
Baca Juga: Surat Kecil untuk Eyang: Puisi Rahayu Saraswati untuk Kenang Para Pejuang
Tercatat ada 12.879 peserta yang berasal dari pelajar SMA di 34 Provinsi, dan Sekolah Indonesia Luar Negeri (SILN). Secara keseluruhan ikut dalam 11 cabang lomba FLS2N ini.
FLS2N merupakan wadah berkompetisi dan berkesenian untuk siswa Indonesia.
Adapun bidang seni yang dilombakan dalam FLS2N jenjang SMA tahun ini adalah baca puisi, gitar solo, monolog, tari kreasi, vokal solo, desain poster, film pendek, kriya, dan komik digital.
Aulia merasa dengan ikhtiar maksimal dan bersyukur mampu membuahkan hasil yang patut disyukuri. Mulai dari belajar, latihan, dan berdoa.
“Sempat saya terpikir, wah ribuan peserta dari seluruh Indonesia, kira-kira bisa tidak saya menjadi salah satu dari mereka yang lolos ke tahap nasional? Ini mungkin balasan yang paling baik dari pelajaran sebelum-sebelumnya,” kata Aulia kepada Suarasulsel.id, Jumat (25/9/2020).
Baca Juga: Ragukan Gelar Profesor, Kemendikbud Ingatkan Sanksi Pidana ke Hadi Pranoto
Siswi berbakat ini sering tampil membacakan puisi, ataupun drama bertema dakwah di SPIDI. Ia bangga bisa menyiarkan dakwah dengan seni.
Berita Terkait
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Antara Doa dan Pintu yang Tertutup: Memahami Sajak Joko Pinurbo
-
4 Alasan Buku Kumpulan Puisi Perjamuan Khong Guan Wajib Kamu Baca!
-
Puisi Wiji Thukul Kembali Menggema: Peringatan dalam Pusaran Ketidakadilan
-
Rayakan Hari Puisi Sedunia Lewat 5 Buku Puisi Terbaik Karya Sastrawan Dunia
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia
-
Sampai Kapan Program Link Saldo DANA Kaget Digelar? Ini Jawabannya!
-
Awas! Merek Produk UMKM Bisa Dicuri, Begini Cara Amankan dengan Biaya Murah
-
Euromoney Private Banking Awards 2025 Bukti Keandalan Wealth Management BRI
-
Spekulan Mengintai! Kenaikan Harga Emas Bisa Jadi Bumerang untuk Anda, Ini Kata Ahli