SuaraSulsel.id - Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Makassar akan menggelar salat Idulfitri 1445 H di Anjungan City of Makassar, Pantai Losari, Rabu (10/4/2024).
Pelaksanaan salat Idulfitri ini digelar bekerjasama dengan Pemerintah Kota Makassar.
"Alhamdulillah, setelah Iduladha yang lalu, Pak Wali kembali memberi kepercayaan kepada Muhammadiyah untuk pelaksanaan salat Idulfitri di Pantai Losari," kata Ketua Panitia Idulfitri 1445 H Muhammadiyah Kota Makassar, Azis Ilyas, Rabu (3/4/2024).
Azis mengatakan, yang bertindak sebagai khatib dalam pelaksanaan salat Ied nanti adalah Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah dr. Agus Taufiqurrahman, Sp.S., M.Kes. Sementara imam yakni Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Lariang Bangi Drs. Herman, S. Ag.
Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Makassar dan Sekitarnya, Rabu 3 April 2024
"Yang bertindak sebagai khatib yakni Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah dr. Agus Taufiqurrahman. Beliau akan terbang dari Yogyakarta ke Makassar sehari sebelum salat Idulfitri," ungkapnya.
Azis mengajak seluruh masyarakat Kota Makassar untuk beramai-ramai mengikuti pelaksanaan shalat Idulfitri di Anjungan Pantai Losari.
"Kita mengajak warga masyarakat Kota Makassar dan sekitarnya untuk bisa berlebaran di Pantai Losari. Panitia insya Allah siap untuk melayani umat Islam yang ingin berlebaran di sini," katanya.
Azis juga mengimbau para jemaah hadir tepat waktu agar pelaksanaan salat Idul Adha 1445 H dapat berjalan dengan lancar. Serta teratur dalam memarkirkan kendaraan.
"Panitia bersama PD Parkir telah menyiapkan kantung-kantung parkir yang siap menampung kendaraan jemaah," katanya.
Baca Juga: Jadwal Imsak Makassar dan Sekitarnya, Rabu 3 April 2024
Selain di Anjungan Pantai Losari, kata Azis, Muhammadiyah Makassar juga menyelenggarakan pelaksanaan salat Idulfitri di Lapangan Awwalul Islam Parangloe.
Di lokasi tersebut, Wakil Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Makassar KH. Sudirman akan bertindak sebagai khatib.
Berita Terkait
-
Bias Antara Keadilan dan Reputasi, Mahasiswi Lapor Dosen Cabul Dituduh Halusinasi
-
Bank Panin Dubai Syariah Gandeng PP Muhammadiyah, 'Mobil Kemanusiaan' Jadi Langkah Awal
-
30 Ucapan Milad Muhammadiyah 2024, Bisa Jadi Referensi Caption Media Sosial
-
Link Download Logo Milad Muhammadiyah 2024 PNG, Ini Tema yang Diusung
-
Bukan KH Ahmad Dahlan, Ini Sosok Kiai Pemberi Nama Muhammadiyah
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI
-
Bye-bye Stadion Mattoanging, Welcome Stadion Sudiang 2025!
-
Polri Tegaskan Netralitas di Pilkada 2024, Ancam Tindak Tegas Anggota yang Berpolitik Praktis
-
Jumlah Pemilih, TPS, dan Titik Rawan Pilkada Sulsel 2024