SuaraSulsel.id - Borneo FC memastikan diri menduduki tempat pertama reguler series meski ditahan imbang PSM Makassar di Stadion Batakan, Balikpapan, Jumat malam 29 Maret 2024.
Hasil imbang ini membuat Borneo FC mengumpulkan 70 poin dari 30 pertandingan dan sudah tak mungkin terkejar oleh tim lain, demikian catatan Liga Indonesia.
Borneo FC unggul terlebih dahulu lewat Muhammad Sihran Amarullah, namun disamakan PSM Makassar melalui Victor Mansaray.
Borneo mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu sehingga unggul cepat pada menit 10 setelah umpan silang Terens Puhiri dikonversikan menjadi gol oleh Sihran Amarullah.
Baca Juga: Arif Brata Cedera Karena Tendangan Kalajengking di Film Keluar Main 1994
PSM merespons gol itu dengan menciptakan gol balasan lewat Victor Mansaray, namun tidak disahkan karena pemain Amerika Serikat itu lebih dulu offside.
Juku Eja mendapatkan peluang menyamakan kedudukan lewat tendangan Yakob Sayuri, akan tetapi bola dihalau kiper Borneo FC Angga Saputro.
PSM kembali mendapatkan peluang melalui sundulan Kenzo Nambu, akan tetapi Angga Saputro kembali menghalaunya.
Pada babak kedua, PSM menyamakan kedudukan pada menit 60 setelah tendangan Mansaray membobol gawang Borneo FC.
Beberapa menit kemudian PSM hampir menggandakan keunggulan lewat tendangan Adilson Silva yang menyamping dari gawang Borneo FC.
Baca Juga: Kemenangan Dramatis! Barito Putera Pecundangi PSM Makassar 3-1
Selanjutnya pada Kamis pekan depan Borneo FC akan menjamu Madura United, sedangkan PSM menjamu PSIS Semarang sehari sebelumnya.
Berita Terkait
-
Kalahkan Borneo FC Tanpa David da Silva, Bojan Ungkap Dua Masalah yang Dihadapi Persib
-
5 Fakta Menarik Kemenangan Persib atas Borneo FC
-
Kecewa Kalah dari Persib, Pieter Huistra: Wasit Kurang Bagus
-
Hasil BRI Liga 1 Persib vs Borneo FC: Maung Bandung 5 Laga Tanpa Kalah
-
Persib vs Borneo FC: Adu Tajam Tyronne del Pino Kontra Leo Gaucho
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik
-
Apakah Garmin Venu 3 Memiliki Layar Sentuh? Temukan Jawaban Beserta Fitur-Fitur yang Dimilikinya
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI