SuaraSulsel.id - Puluhan pasien yang datang untuk berobat ke Rumah Sakit Umum Daerah Syekh Yusuf, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan terpaksa harus kembali ke rumah. Dokter disebut sedang sibuk rapat.
Peristiwa itu terjadi pada Senin, 6 Desember 2023. Sejumlah pasien terpaksa pulang dalam keadaan sakit karena tidak dilayani.
Salah satu pasien asal Kecamatan Pallangga, Adriana mengaku sudah menunggu di rumah sakit sekitar pukul 08.00 Wita. Ia datang pagi-pagi sekali karena merupakan pasien BPJS Kesehatan.
"Saya pagi-pagi datang supaya tidak antri. Kalau BPJS kan harus ambil nomor dulu. Dari pagi tidak ada sama sekali pemberitahuan ke kami kalau tidak ada pelayanan," ujarnya kepada SuaraSulsel.id.
Adriana hendak memeriksakan ibunya yang sedang demam dan sesekali sesak nafas. Namun, hingga pukul 14.00 wita, tidak ada sama sekali dokter yang melayani di poli umum.
Dengan rasa kecewa, puluhan pasien yang sudah mengantri sedari pagi terpaksa pulang tanpa dilayani. Pihak rumah sakit mengaku para dokter yang bertugas di poliklinik sedang rapat bersama pimpinan.
"Nanti jam dua baru dikasih tahu oleh pihak sekuriti kalau dokter sedang rapat, katanya bisa sampai malam. Jadi semua pasien yang mau periksa terpaksa disuruh pulang," tuturnya.
Dari informasi yang dihimpun, para dokter mogok kerja karena tunjangan mereka belum cair. Pembayaran belum dilakukan sejak bulan Maret 2023.
Para dokter kemudian dipanggil oleh manajemen rumah sakit untuk melakukan mediasi.
SuaraSulsel.id masih berusaha mengonfirmasi Humas RSUD Syekh Yusuf Gowa Muhammad Taslim mengenai kejadian ini.
Baca Juga: Ini Sosok Banpol yang Perkosa Pelajar di Toilet Pospol Gowa, Tilang Berujung Dirudapaksa
Hingga kini, belum ada keterangan resmi yang disampaikan oleh pihak rumah sakit.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Bupati Sleman Akui Pahit, Sakit, Malu Usai Diskominfo Digeledah Kejati DIY Terkait Korupsi Internet
- Pemain Keturunan Purwokerto Tiba di Indonesia, Diproses Naturalisasi?
Pilihan
-
Daftar 5 Mobil Bekas yang Harganya Nggak Anjlok, Tetap Cuan Jika Dijual Lagi
-
Layak Jadi Striker Utama Persija Jakarta, Begini Respon Eksel Runtukahu
-
8 Rekomendasi HP Murah Anti Air dan Debu, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Fenomena Rojali dan Rohana Justru Sinyal Positif untuk Ekonomi Indonesia
-
5 Rekomendasi HP 5G Xiaomi di Bawah Rp 4 Juta, Harga Murah Spek Melimpah
Terkini
-
Wagub Sulsel Tegas: Stunting Bukan Hanya Urusan Satu Instansi
-
Gubernur Andi Sudirman Serahkan Hibah Rp5 Miliar untuk Masjid Ikhtiar Unhas
-
8 Kru Kapal Selamat dari Maut Berkat Laporan Kapal Australia
-
Pemprov Sulsel Ajak Ibu-Ibu Cinta Buku KIA di Hari Anak Nasional 2025
-
Sulsel Kini Punya MICU, Rumah Sakit Bergerak Lengkap dengan Ruang Operasi