SuaraSulsel.id - Seorang pria di Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan viral di media sosial. Pasalnya, ia mengonsumsi semen layaknya secangkir kopi.
Pria itu bernama Aris Daeng Ngalle, warga Kecamatan Pattallassang, kabupaten Takalar. Kebiasaan anehnya itu sudah dilakukan sejak tahun 2021.
Aris adalah buruh angkut semen di sebuah toko bangunan. Suatu hari, ia terperangkap di gudang semen yang penuh debu.
Ia mengaku saat itu sedang membersihkan gudang. Namun karena tak bisa keluar, Aris hanya bisa pasrah berselimut debu.
Baca Juga: Viral Aksi Sejumlah Pemotor Kompak Buang Sampah Sembarangan di Tuban Terekam CCTV
Aris lalu berdoa agar Tuhan bisa menyatukannya dengan debu-debu semen. Ia pun mencoba untuk mengonsumsi zat perekat material bangunan itu karena kelaparan.
"Saya berdoa, ya Allah, tolong kasih satu saya dengan debu semen ini. Maka Allah satukan saya dengan semen," ujar Aris dalam sebuah video.
Saat mengonsumsi semen, ia tak merasakan apa-apa. Aris pun mengulangi kebiasaannya itu hingga kini.
Aris meminum semen dua kali setiap hari, layaknya minum kopi. Kadang dicampur dengan buah seperti pisang.
Ditanya soal kondisinya, Aris mengaku tak merasakan apa-apa. Malah makin bertenaga.
Baca Juga: Puluhan Orang Pelaku Pembuangan Sampah di Cimahi Disidang, 11 Orang Bakal Dipanggil Paksa
"Syukur alhamdulillah, sehat walafiat. Saya kerja bangunan itu berat, jadi makin bertenaga (Setelah makan semen)," ujarnya.
Berita Terkait
-
Profil Pabrik Semen PT Jui Shin Indonesia (JSI) yang Diprotes Masyarakat Karawang
-
Profil PT Melia Sehat Sejahtera yang Viral Diduga Lakukan Pemaksaan, Siapa Pemiliknya?
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
Eks Manchester United Sentil Mertua Arhan: Bicara Mafia Tapi Gaji Saya Belum Dibayar!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Wagub Sulsel Kagum! PT Vale Buktikan Tambang Bisa Jadi Penjaga Bumi
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional