SuaraSulsel.id - Kepala Kepolisian Resor Ternate Ajun Komisaris Besar Polisi Andik Purnomo Sigit menyatakan situasi sudah kembali aman dan kondusif. Usai bentrok dua kelompok pemuda di Kelurahan Jambula dan Sasa pada Sabtu 22 April 2023.
"Dengan adanya kesepakatan kedua bela pihak yang ditandatangan oleh camat, lurah dari kedua kelurahan serta tokoh pemuda, tokoh agama dan tokoh adat untuk berdamai," kata Kapolres Ternate menanggapi bentrok antar warga usai Idul Fitri 1444 Hijriah di Ternate, Maluku Utara, Minggu 23 April 2023.
Kapolres mengatakan bentrok dua kelompok pemuda itu dipicu pengaruh minuman keras. Sehingga kedua kelompok saling serang dan melempar menggunakan batu serta botol.
Akibat bentrokan yang terjadi sekitar pukul 16.00 WIT atau usai shalat Ashar, situasi perbatasan kedua kelurahan sempat memanas.
Baca Juga: Ketemu Gubernur Bali Bahas Israel di World Beach Games Bali, Menpora: Seribu Persen Tak Ada Polemik
Beruntung, anggota Polres Ternate dibantu anggota TNI dari Kodim 1501 Ternate yang dipimpin Dandim 1501 Ternate Kolonel Infanteri Jamet Nij tiba di lokasi kejadian dan membubarkan mereka.
"Alhamdulillah kita bisa cepat atasi dengan dibantu dari anggota TNI sehingga kini situasi sudah kembali kondusif," ujarnya.
Kapolres menjelaskan saat terjadi bentrok tidak ada korban jiwa, tetapi ada sejumlah warga yang dilaporkan mengalami luka-luka akibat terkena lembaran batu dan botol.
"Kini sudah aman setelah kedua bela pihak sepakat menandatangani surat perjanjian untuk berdamai dan tidak ada lagi namanya bentrok-bentrok," tegas Andik.
Dia menyatakan apabila surat perjanjian damai yang sudah ditandatangani itu ada yang pihak melanggar maka Polres Ternate akan menindak tegas sesuai hukum yang berlaku.
Baca Juga: Duduk Perkara TNI-Polri Bentrok di NTT, Rumah Kapolda Ikut Diserang
Kapolres menambahkan kedua pihak juga sepakat akan menggelar patroli di wilayahnya masing-masing untuk memberi pemahaman mengenai kamtibmas serta mengingatkan warganya agar menghindari minuman keras.
Berita Terkait
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Mengenal Pencipta Lagu 'Stecu Stecu', Kini Viral di TikTok Usai Dibawakan Faris Adam
-
Penegak Hukum Didesak Ungkap Aktor Intelektual di Balik Kericuhan Pilkada Puncak Jaya
-
Pilkada yang Bertaruh Nyawa: KPU hingga DPR Disorot soal Konflik Berdarah di Puncak Jaya
-
Satgas Damai Cartenz: Ada KKB di Balik Bentrok Pilkada Puncak Jaya Tewaskan 12 Orang
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
Terkini
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar