SuaraSulsel.id - H Salahuddin Bin Talabuddin memiliki jasa besar bagi Indonesia. Khususnya selama masa kepemimpinan Soekarno-Hatta, dalam upaya menyebarkan proklamasi.
Mengutip KabarMakassar.com -- jaringan Suara.com, Salahuddin, lahir pada 1874 di Desa Gemia, Kecamatan Petani, Kabupaten Halmahera Tengah, Maluku Utara.
Pada 1928, Salahuddin Bin Talabuddin masuk Serikat Islam Merah (SI Merah) yang dibentuk di Ternate. Dengan jumlah pengikut yang cukup banyak.
Salahuddin juga bergabung dalam PSII serta menjadi pengurus dalam Gabungan Politik Indonesia (GAPI).
Baca Juga: Wajib Tau! Lima Tokoh Ini dapat Gelar Pahlawan Nasional dari Presiden Joko Widodo
Saat pemberontakan, Salahuddin berhasil lolos dari penangkapan pemerintah Belanda, namun akhirnya berhasil tertangkap dan diasingkan ke Boven Digoel, Papua.
Kemudian, pada tahun 1941, Salahuddin mengibarkan Bendera Merah Putih di Tanjung Ngolopopo, Patani, Halmahera Tengah, Maluku Utara.
H Salahuddin Bin Talabuddin juga mendirikan sebuah organisasi keagamaan Islam bernama Jamiatul Iman wal Islam atau yang lebih dikenal dengan nama Serikat Islam (SI).
Adapun tujuan didirikannya organisasi ini yaitu untuk mempertahankan agama Islam dan Negara Indonesia di bawah kepemimpinan Soekarno-Hatta.
Tidak hanya itu, H Salahuddin juga sempat memimpin perjuangan fisik melawan penjajahan Belanda di Maluku Utara pada tahun 1947.
Namun, sayangnya pada tahun 1948, H Salahuddin meninggal diusia ke-74 tahun karena dieksekusi mati. Lantaran dituduh menghasut rakyat melakukan usaha untuk menjatuhkan pemerintah yang sah.
Alasan Diberi Gelar Pahlawan Nasional
Dilansir dari Youtube Kemenkopolhukam, Menko Polhukam, Mahfud Md menyebut nama H Salahuddin Bin Talabuddin menjadi salah satu tokoh pejuang yang dianugerahi gelar Pahlawan Nasional.
Hal ini mengingat kegigihannya dalam menyuarakan kemerdekaan Republik Indonesia.
“Haji Salahudin Bin Talabuddin dari Maluku Utara. Beliau yang meneriakkan perjuangan kemerdekaan untuk Republik Indonesia sampai pernah diasingkan ke Boven Digoel dan ke Nusakambangan dan presiden juga menganggap bahwa di Maluku Utara ada seorang lagi yang pantas diberi gelar pahlawan yaitu, Haji Salahudin Bin Talabuddin,” ucap Mahfud MD.
Untuk diketahui, H Salahuddin bin Talabuddin resmi mendapat gelar kehormatan sebagai pahlawan nasional sejak, Senin, 07 November 2022.
Berita Terkait
-
Aksi Kamisan ke-857, Tolak Soeharto Diberikan Gelar Pahlawan Nasional
-
Ada Nama Soeharto dan Gus Dur, Ini Daftar 10 Tokoh yang Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional
-
Kakek Prabowo Subianto Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, Mensos: Sangat Layak!
-
Apa Itu Wayang Wong? Pentas Seni Ultah Purbalingga Terinsprasi dari Jenderal Sudirman
-
16 Tokoh Bakal Sabet Gelar Pahlawan Nasional dari Prabowo, Siapa Saja Nama-namanya?
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
Terkini
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin