SuaraSulsel.id - Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman mengatakan masyarakat Pulau Lae-Lae kini sudah bisa menikmati listrik selama 24 jam berkat dukungan PLN.
"Alhamdulillah, kita datang ke sini, sebelumnya telah memberikan fasilitas listrik 24 jam bersinergi dengan PLN, sebelumnya. Masyarakat hanya terlayani selama enam jam listriknya," kata Gubernur Sulsel Andi Sudirman saat meresmikan pengoperasian layanan listrik 24 jam di Pulau Lae-lae, Kota Makassar, Rabu 2 November 2022.
Masyarakat Pulau Lae-lae selama ini hanya menikmati layanan listrik PLN enam jam sehingga perlu mendapat perhatian agar pelayanan masyarakat dapat merata. Listrik ini untuk melayani 450an kepala keluarga dan fasilitas umum lainnya.
Dalam acara itu hadir Sekretaris Provinsi Sulsel, Abdul Hayat dan GM PLN Sulselrabar Mochammad Andi Adchaminoerdin.
Usai peresmian, ia berkunjung ke rumah warga serta mengecek fasilitas pelayanan publik seperti puskesmas dan masjid. Demikian juga di rumah-rumah warga.
"Tadi kita sudah lihat aktivitas masyarakat secara langsung. Berbagai hal dilakukan masyarakat dengan alat-alat yang menggunakan listrik di siang hari. Kedengaran suara televisi yang menyala, bahkan tadi nonton bareng masyarakat acara Porprov Sulsel untuk final bola," jelasnya.
Plt Kepala Dinas Energi Sumber Daya Mineral Sulawesi Selatan, Andi Bakti Haruni menyatakan bahwa pengadaan ini merupakan komitmen dari gubernur untuk menghadirkan pelayanan 24 listrik di pulau.
"Alhamdulillah kita sudah bisa memenuhi kewajiban kita sebagai pemerintah untuk menyediakan layanan listrik selama 24 jam," ucapnya.
GM PLN Sulselbar, Mochammad Andi Adchaminoerdin menyampaikan, pihak PLN berkomitmen untuk menjaga pelayanan pada pelayanan masyarakat tetap terlayani.
Baca Juga: Minta Produksi Kendaraan Listrik Diperbanyak, Menhub: Subsidi BBM Menekan APBN
"Sekali lagi kami bersyukur kami bisa menjalankan tugas khusus masyarakat Lae-Lae," ucapnya.
Berita Terkait
-
Cara Menghitung Pajak Mobil Listrik, Hyundai IONIQ 5 Ternyata Tak Sampai Rp 500 Ribu
-
Debut Xiaomi di Dunia Mobil Listrik Tercoreng, Fitur Canggih Tewaskan 3 Mahasiswi
-
Kecelakaan Fatal Mobil Listrik Xiaomi Renggut Nyawa Tiga Mahasiswi Karena Terkunci
-
PLN IP Penuhi Kebutuhan Listrik saat Malam Takbir dan Idulfitri
-
Xiaomi SU7 Tabrakan dan 3 Mahasiswi Tewas Terbakar, Pintu Mobil Diduga Tak Bisa Dibuka
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Menghitung Ranking FIFA Timnas Indonesia Jika Menang, Imbang, atau Kalah Melawan China
Pilihan
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
Terkini
-
BRI Menang Penghargaan Internasional The Asset Triple A Awards untuk Keuangan Berkelanjutan
-
Libur Lebaran Dongkrak Wisata Lokal, Danau Talaga & Tateli Jadi Favorit Warga
-
Polisi Selidiki Kejanggalan-kejanggalan Kematian Perempuan Asal Toraja di Makassar
-
6 Warga Pengeroyok Polisi di Muna Barat Jadi Tersangka
-
Bawaslu Coret Calon Wakil Wali Kota Palopo di Pilkada! Kasus Napi Tersembunyi Terbongkar?