SuaraSulsel.id - Sebuah billboard atau papan iklan dengan tulisan yang menohok di tengah jalan mencuri perhatian publik.
Pasalnya, alih-alih mempromosikan produk atau jasa, papan iklan tersebut justru menagih utang. Lengkap pula dengan foto seorang wanita cantik.
Papan iklan tersebut berada di Jalan Jendral Sudirman, Jalan Sultan Alauddin, dan Jalan Hertasning, Kota Makassar, viral. Di papan itu tertulis "Tolong kembalikan uang kami. Dari para korban travel yang kau sakiti".
Seperti diketahui, papan iklan adalah salah satu media luar ruang yang memiliki tujuan menyampaikan pesan mengenai suatu produk atau jasa. Bahkan individu yang ingin mendongkrak popularitas.
Baca Juga: Persis Solo Akan Hadapi Tim Yang Belum Pernah Merasakan Kekalahan Selama Liga 1 2022
Namun, kali ini justru sebaliknya. Papan iklan ini sebagai ungkapan kekesalan para korban yang diduga ditipu salah satu travel di Kabupaten Gowa, yakni SLV Travel.
SLV Travel yang terletak di Jalan Tun Abdul Razak diketahui dilaporkan ke Polda Sulsel, pekan lalu. Korbannya diketahui ada sekitar 90 orang.
Total kerugian yang dialami korban hingga kini mencapai Rp3 miliar. Travel ini laris di pasaran karena iming-iming biaya yang lebih murah ketimbang harga pasar.
Perusahaan menawarkan paket perjalanan liburan hingga umrah dengan harga di bawah standar. Sehingga banyak korban yang percaya dan menyetor uang.
Nilainya bervariasi. Mulai dari Rp11 juta hingga Rp184 juta. Korbannya disebut bahkan ada yang berprofesi sebagai dokter dan polisi.
Baca Juga: Hadapi PSM Makassar, Persis Solo Berpeluang Tampil dengan Kekuatan Penuh
Para konsumen rata-rata memilih paket liburan ke Turki. Namun hingga waktu yang ditentukan, mereka tak kunjung berangkat.
Salah satu korban bernama Aulia Irfany mengaku ditipu travel tersebut hingga Rp140 juta. Ia dan keluarganya berencana liburan ke Turki.
Sebelumnya Aulia dijanjikan oleh pengelola travel untuk pengembalian atau refund. Namun, hingga saat ini tidak ada kepastian.
"Kerugian peserta lebih dari Rp3 miliar dan belum ada tanda-tanda pengembalian," keluhnya.
Para korban mengaku tak menaruh curiga dari awal. Karena sejumlah selebgram ternama ikut mempromosikan travel tersebut.
Sementara, pemilik travel diketahui bernama Selvi Ahmad Firdaus. Saat ini, ia sedang berada di Thailand.
"Owner masih bisa jalan-jalan ke luar negeri, tapi belum ada sepeser pun uang yang dikembalikan," ujar korban lainnya.
Pengelola SLV Travel yang dikonfirmasi hingga kini belum merespon. Namun, di akun instagram pemilik travel bernama Selvi_Firdaus membuat klarifikasi.
Ia mengatakan pihaknya sudah melakukan 40 persen refund ke peserta. Saat ini, perusahaan juga masih terus melakukan upaya pengembalian.
"Diterpa badai apapun insyaAllah SLV kuat. Setelah badai hebat ini, insyaAllah SLV bangkit," tulis akun tersebut.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
-
Novel The Good Part: Makna Perjuangan yang Menjadikan Hidup Lebih Sempurna
-
Harga Tiket Kapal Laut Makassar-Surabaya April 2025 dengan Jadwal Terbaru
-
Bisakah Xiaomi Mengurangi Iklan di HyperOS 3?
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Buka Kans Akhiri Titel Juara Bertahan Puluhan Tahun Wakil Singapura
-
Hina Indonesia Negara Miskin, Anco Jansen Kini Semprot Mees Hilgers Cs
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Rahasia Desa Wunut Klaten Berdaya dengan BRI dan Sejahterakan Warganya
-
Mudik Nyaman Tanpa Khawatir! Ini Upaya Polres Majene Jaga Rumah Warga Selama Libur Lebaran
-
Drama PSU Palopo: Bawaslu Desak KPU Diskualifikasi Calon Wakil Wali Kota?
-
Berpartisipasi dalam BRI UMKM EXPO(RT) 2025, Minyak Telon Lokal Kini Go Global
-
Primadona Ekspor Sulsel Terancam! Tarif Trump Hantui Mete & Kepiting