Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Yunus
Selasa, 13 September 2022 | 17:50 WIB
Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil pada pelantikan pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Jawa Barat masa bakti 2022-2026 di Gedung Sate, Kota Bandung, Senin (12/9/2022). (ANTARA/HO-Humas Pemda Jabar)

Kang Emil mengaku pantun tersebut merupakan doa yang dipanjatkan dirinya kepada seorang tamu. Sudah selayaknya setiap tamu mendapat penghormatan.

Sebelumnya, ia juga mendoakan Menko Perekonomian sekaligus Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartanto saat kunjungan kerja ke Kota Bandung beberapa waktu lalu.

Prabowo kemudian bersiap membalas pantun. Akan tetapi, sebelum membacakan pantun balasan, Prabowo menegaskan dirinya enggan berbicara masalah politik di forum IPSI karena IPSI tidak boleh dikait-kaitkan dengan politik.

Meski demikian, Prabowo mengaku bangga dengan Jawa Barat karena pada Pilpres 2019 perolehan suaranya di provinsi ini mengungguli Joko Widodo, yang kemudian terpilih menjadi Presiden periode 2019-2024.

Baca Juga: Survei Voxpopuli: Meski Menaikan Harga BBM, 75,3 Persen Responden Puas dengan Kinerja Jokowi

Setelah mengawali pidato singkat, Prabowo kemudian membacakan pantun yang sudah disiapkan. Pantun tersebut berisi pesan supaya orang yang hadir di Gedung Sate mengingatnya walaupun dirinya segera meninggalkan gedung tersebut usai acara.

"Tadi kok saya dikasih pantun-pantun, saya juga punya pantun,” katanya.

Ada tiga pantun yang dipersembahkan Prabowo untuk membalas pantun Ridwan Kamil.

Persib Bandung punya Jawa Barat, bobotoh pendukung setianya. Pencak silat bisa hebat, karena Jawa Barat selalu juara.

Es lilin enak aslinya dari Bandung, enak diminum dengan cemilan. Untuk hadirin yang sudah datang, assalamualaikum saya haturkan.

Baca Juga: Tim Siber Polri Bergabung ke Timsus Bentukan Presiden Jokowi, Atasi Serangan Siber dan Endus Jejak Bjorka

Jalan-jalan ke bukit Hambalang, mampir dulu ke kebun raya. Sebentar lagi saya akan pulang, jangan lupa dengan saya.

Load More