SuaraSulsel.id - Satuan Reserse (Satres) Kriminal Polresta Manado bakal memanggil pelapor beserta saksi-saksi. Terkait dugaan pengancaman dilakukan oleh Direktur RSUD ODSK Sulawesi Utara.
“Minggu ini kita akan panggil pelapor dan saksi-saksi terlebih dahulu, saat ini masuk dalam tahap penyelidikan,” kata Kasat Reskrim Polresta Manado Kompol Taufiq Arifin saat dikonfirmasi BeritaManado.com -- jaringan Suara.com, Kamis (11/8/2022).
Pelapor adalah RT, istri dari CM yang sebelumnya berurusan dengan Enrico Rawung.
Kompol Taufiq juga mempersilahkan terlapor untuk dapat melapor balik jika dirasa adanya keberatan dalam aduan yang sebelumnya dibuat oleh pelapor.
Baca Juga: Video Viral Anak Kecil Jadi Korban Kekerasan Verbal Ibunya, Ayah: Gara-gara Cemburu ke Saya
“Iya, silahkan saja,” singkatnya.
Sebelumnya, kepada BeritaManado.com Enrico Rawung mengatakan, pihaknya ingin menyelesaikan masalah dengan kepala dingin namun justru mendapat sambutan kurang baik hingga berujung fitnah.
“Pelapor tidak berurusan dengan saya, melainkan suaminya,” ujarnya Rabu (10/8/2022).
Diceritakan, di hari itu, Enrico datang baik-baik ke rumah CM guna meminta klarifikasi atas kejadian di hari sebelumnya.
Bahkan, sebelum datang, Enrico mengaku menghubungi lewat chat whatsapp WA dan telepon, meminta waktu apakah mendapatkan izin verbal.
Baca Juga: Sulawesi Utara Ekspor Ikan Kayu ke Amerika Serikat, Jepang, dan Singapura
Sedangkan berdasarkan aduan pelapor perempuan inisial RT, kejadian tersebut terjadi di perumahan Mountain View Residen, Kelurahan Paniki Bawah, Kecamatan Mapanget Manado, Sabtu, 6 Agustus 2022, sekira Pukul 11.00 Wita.
Berita Terkait
-
Sudah Jadi Tersangka, Nikita Mirzani Masih Diperiksa Polda Metro Kasus Pemerasan dan Pengancaman Dokter
-
Dea OnlyFans Diancam Sopir Taksol saat Mau Ikut Aksi Kamisan di Depan Istana, Siskaeee Murka: Kudu Dikasih Paham!
-
Miris! Siswa di Sumenep Bakar Motor dan Ancam Guru Pakai Parang, Kini Terancam 10 Tahun Bui
-
Waduh! Bung Towel Diancam Disiram Air Keras, Anaknya Diculik
-
Menyaksikan Keindahan Danau Linow, Spot Healing Tipis-Tipis di Tomohon
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia
-
Sampai Kapan Program Link Saldo DANA Kaget Digelar? Ini Jawabannya!