SuaraSulsel.id - Lelaki iseng memasang cincin di kemaluannya tapi tak bisa dilepas. Peristiwa terjadi hari Selasa 28 Juni 2022. Saat itu, dua petugas Damkar Pos Majenang, Kabupaten Cilacap, yakni Slamet Riyanto dan Oki Subastian, mendapat laporan permintaan bantuan.
Keduanya bergerak setelah mendapat laporan seorang warga Desa Limbangan, Kecamatan Wanareja, Cilacap, kesakitan. Setelah iseng memasang cincin pada kemaluannya.
“Adik korban yang laporan, datang ke pos. Korban sudah dibawa ke RSUD Majenang, tapi sulit dilepas cincinnya. Karena itu, adiknya inisiatif datang ke pos minta bantuan,” kata Slamet, mengutip dari laman suarasumbar.id
Slamet dan Oki lantas menyambangi rumah korban. Benar saja, saat keduanya datang, korban mengerang kesakitan, tak bisa berjalan, karena alat vitalnya bengkak.
Baca Juga: Viral, Alat Vital Warga Cilacap Kejepit Cincin, Proses Evakuasi Petugas Damkar Bikin Ngilu
“Rumah korban di pegunungan, terpencil begitu. Kami datang dan awalnya memang sulit juga melepas cincinnya,” kata dia.
Apalagi, Slamet mengakui baru kali itu dirinya mendapat kasus unik, yakni melepas cincin yang tersangkut pada kelamin pria.
“Ya risih juga, tapi ini tugas. Kami awalnya pakai gerinda manual tapi tak bisa melepas cincin,” tutur Slamet.
Cincin yang tersangkut pada kelamin korban itu terbuat dari stainless. Diameternya 2 sentimeter dan terdiri dari dua lapisan.
“Akhirnya kami memutuskan memakai gerinda modern. Setelah satu jam berusaha, cincinnya bisa dilepas. Korban bilang cincinnya sudah tersangkut 4 hari di kelaminnya.”
Baca Juga: Viral Damkar Tolong Pria Iseng yang Pasang Cincin di Kemaluan Tapi Malah Tak Bisa Dilepas
Slamet mengatakan, menurut penuturan korban, awal kasus itu terjadi ketika sedang mandi.
Saat mandi, korban menemukan cincin tersebut. Iseng, korban lantas memasangkan cincin itu ke kelaminnya. Tapi saat mau dilepas malah tidak bisa.
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
7 Brand Skincare Korea Terbaik, Auto Bikin Kulit Mulus Harga Mulai Rp19 Ribu
-
3 Rekomendasi HP Samsung Rp 3 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Mei 2025, Performa Handal Memori Lega
-
5 Rekomendasi Sunscreen Terbaik: Cocok untuk Semua Jenis Kulit, Cegah Penuaan Dini
-
Ratusan Pengusaha Tekstil Tolak Keras BMAD Benang Impor, Ancaman PHK Massal di Depan Mata!
-
Sah! Prabowo Tunjuk Petinggi TNI Jadi Bos Bea Cukai
Terkini
-
Ini Syarat Baru Masuk SMAN Unggulan di Kota Makassar
-
5 Link Saldo Dana Kaget, Bisa Klaim Hingga Ratusan Ribu Rupiah
-
10 Langkah Pendirian Koperasi Merah Putih di Desa dan Kelurahan
-
Menpora & Gubernur Sulsel 'Ngopi' Bahas Stadion Sudiang! Proyek Mangkrak atau Lanjut?
-
Hari Kebangkitan Nasional, BRI Terus Perkuat Ekonomi Desa dan UMKM Sebagai Langkah Konkret