SuaraSulsel.id - Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Dirk Soplanit menegaskan, belum ada keputusan mengikat apa pun. Termasuk pemungutan suara (voting) menyangkut posisi Shin Tae-yong dalam tim nasional Indonesia.
“Belum ada keputusan-keputusan, apalagi sampai voting,” ujar Dirk ketika dihubungi ANTARA dari Jakarta, Senin 13 Juni 2022.
Meski demikian, mantan Ketua Asprov PSSI Maluku itu mengakui sudah pernah ada pertemuan antara Exco PSSI dan Shin Tae-yong yang terjadi setelah Kongres Biasa PSSI 2022 di Bandung akhir Mei lalu.
Di sana, Exco PSSI mengevaluasi kinerja pelatih asal Korea Selatan itu dalam SEA Games 2021 dan membicarakan agenda timnas ke depan terutama Piala Dunia U-20 tahun depan.
Baca Juga: 10 Makanan Tradisional Indonesia dari Sabang sampai Merauke
Mengenai nasib Shin Tae-yong dalam timnas di mana Shin direncanakan hanya menangani timnas U-20 untuk Piala Dunia U-20 itu, Dirk menyebut hal itu akan dibahas secara perlahan.
“Persoalan itu harus dibahas secara pelan-pelan. Tidak bisa begitu saja mengambil keputusan secara emosional. Tidak perlu buru-buru,” tutur Dirk.
Menurut dia, PSSI saat ini memberikan kesempatan kepada Shin untuk menuntaskan tugas kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait.
Dirk belum dapat memastikan kapan pertemuan lanjutan Exco PSSI dengan Shin dilakukan.
“Kami menunggu arahan dari Ketua Umum PSSI (Mochamad Iriawan),” kata dia.
Baca Juga: 5 Hits Bola: Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023, Nepal Tak Diperkuat Rohit Chand
Sebelumnya, PSSI berencana memfokuskan Shin melatih tim nasional U-20 dan tak lagi menangani timnas senior serta U-23. Karena menurut Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan pihaknya melihat Shin kesulitan membesut tiga timnas sekaligus.
Shin sendiri kini tengah membawa timnas berjuang dalam Grup A Kualifikasi Piala Asia di Kuwait di mana skuad Garuda menang 2-1 atas Kuwait dan kalah 0-1 dari Yordania.
Berikutnya, Indonesia akan menghadapi Nepal pada pertandingan pamungkas Grup A pada Rabu (15/6) pukul 02.15 WIB di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad, Kuwait. (Antara)
Berita Terkait
-
3 Pemain yang Seharusnya Dapat Kesempatan Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
-
Ketum PSSI Beberkan 2 Posisi Butuh Naturalisasi Tambahan, Jairo Reidewald dan Miliano Jonathans Segera Diproses?
-
Siapa Jeffrey Rijsdijk? Pemain Keturunan Indonesia Jebolan Klub Thom Haye
-
Kabar Jordy de Kat: Hidup Mewah Era LPI Berakhir Pahit di Tangan Alfred Riedl
-
Timnas Putri Indonesia Kalahkan Malaysia, Lolos ke Semifinal Piala AFF Wanita 2024
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Perintah Prabowo! Dua Proyek Bendungan di Sulsel Tidak Dilanjutkan
-
Dua Hari Satu Malam! Perjalanan Ekstrem Antar Logistik Pilkada ke Desa Terpencil di Sulsel
-
Terungkap! Sanksi Dosen Pelaku Pelecehan Seksual di Unhas Tidak Berat
-
Daftar Pemain PSM Makassar Dipanggil PSSI untuk Piala AFF 2024
-
Kinerja Cemerlang BRI: Sunarso Dedikasikan Penghargaan The Best CEO untuk Insan BRILiaN