SuaraSulsel.id - Sejumlah atlet asal Sulawesi Selatan mengukir prestasi menggembirakan dalam kancah olahraga internasional. SEA Games 2021 Vietnam. 12 orang atlet dari Sulsel berhasil menyumbangkan medali untuk Indonesia pada event olahraga SEA Games 2021 di Vietnam.
Raihan medali yang disumbangkan atlet asal Sulsel melalui berbagai cabang olahraga. Seperti dayung, futsal, takraw, dan angkat besi.
Dari cabang olahraga Dayung, yaitu Sulfianto yang berhasil meraih 2 medali emas, Anwar Tarra meraih 1 medali emas, dan Nurtang meraih 1 medali perak.
Untuk cabang olahraga Karate, atlet Sulsel juga meraih raihan juara. Dengan nomor kata Beregu Putra meraih 1 medali emas, 3 orang didalamnya merupakan atlet dari Sulsel, yaitu Andi Dasril Dwi Darmawan, Andi Tomy Aditya Mardana dan Albiadi. Sementara nomor kata perseorangan putri, Krisda Putri meraih 1 medali perunggu.
Baca Juga: 3 Pemain Malaysia yang Bisa Sulitkan Indonesia di Perebutan Perunggu SEA Games 2021
Ardiansyah Nur juga meraih 1 medali perak dari cabang olahraga futsal. Pada cabang olahraga Takraw, 3 atlet meraih 7 medali, yaitu Muhammad Hardiansyah Muliang (1 medali emas, 1 medali perak, dan 1 medali perunggu); Rusdi (1 medali emas dan 1 medali perak); dan Andi Tri Sandi Putra (1 medali perak dan 1 medali perunggu).
Sementara pada cabang olahraga angkat besi, Rahmat Erwin Abdullah meraih 1 medali emas untuk Indonesia.
Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman mengapresiasi dan menyampaikan ucapan selamat kepada para atlet yang berhasil mengharumkan nama Indonesia, bahkan Sulawesi Selatan pada khususnya.
“Alhamdulillah, sejumlah atlet dari Sulsel memberikan sejumlah medali yang dipersembahkan untuk Indonesia pada event olahraga SEA Games 2021 di Vietnam,” ujarnya.
Lanjutnya, atas nama pemerintah dan masyarakat Sulawesi Selatan mengucapkan selamat.
Baca Juga: Final SEA Games 2021: Timnas Basket Indonesia Siap Patahkan Dominasi Filipina
"Kami merasa bangga atas raihan prestasi para atlet kita di event olahraga SEA Games 2021 di Vietnam. Kalian menjadi kebanggaan seluruh masyarakat di Indonesia, dan di Sulsel pada khususnya,” tegasnya.
Berita Terkait
-
Isyarat Nova Arianto Enggan Gantikan Gerald Vanenburg Pimpin Timnas Indonesia di SEA Games
-
Kabar Buruk! Gerald Vanenburg Diragukan Melatih Timnas Indonesia untuk SEA Games 2025
-
Sukses di Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto Diisukan Latih Skuad untuk Sea Games 2025?
-
Murid Teladan STY Bakal Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia di SEA Games 2025
-
Ingin Rawat Ibu di Indonesia, Megawati Hangestri Tolak Kontrak Miliaran Rupiah
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia