Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Yunus
Jum'at, 13 Mei 2022 | 07:35 WIB
Fahri Hamzah dan Anis Matta [SuaraSulsel.id/Dokumentasi Partai Gelora]

Fahri Hamzah berharap Presiden Jokowi sadar bahwa kabinet harus dipulihkan keadaannya. Mengingat waktu 2,5 tahun masih panjang untuk fokus mengerjakan banyak hal bagi kepentingan umum yang masih banyak terbengkalai.

"Mumpung masih punya waktu lebih dari dua setengah tahun sebaiknya Presiden Jokowi merombak kabinetnya dan melepas para menteri yang ditengarai memiliki ambisi politik. Sehingga kegiatan rangkap jabatan bisa dihilangkan. Apa lagi krisis global mengancam keadaan kita sekarang. Semoga presiden menyadari," ucap politisi asal Nusa Tenggara Barat ini.

Load More