SuaraSulsel.id - M. Jusuf Kalla, Wakil Presiden RI ke 10 dan 12, hari ini Selasa 10 Mei 2022 mendapat penghargaan tertinggi dari pemerintah Jepang “Grand Cordon of the Order of the Rising Sun.”
Jusuf Kalla putera pasangan Haji Kalla dan Athirah, kelahiran Bone 15 Mei 1942 yang akrab disapa JK meraih bintang tanda jasa Grand Cordon of the Order of the Rising Sun.
Karena dianggap berkontribusi meningkatkan hubungan persahabatan Jepang-Indonesia saat menjabat Wakil Presiden Indonesia.
Selama mengabdi di dalam pemerintahan maupun di luar pemerintahan, Jusuf Kalla dikenal memiliki hubungan yang hangat dan kedekatan dengan pemerintah Jepang.
Penghargaan akan diserahkan langsung oleh Kaisar Jepang Naruhito yang naik tahta tahun 2019. Naruhito enggantikan ayahnya Kaisar Akihito.
Prosesi penganugerahan berlangsung pagi ini di Istana Kaisar Jepang atau Imperial Palace.
Jusuf Kalla didampingi istri, Mufidah Jusuf Kalla. Memasuki areal kawasan Istana Kaisar sekitar pukul 09.30 Waktu Tokyo, Jepang.
Juru Bicara M. Jusuf Kalla, Husain Abdullah yang ikut rombongan ke Tokyo mengatakanm, usai menerima penghargaan dari Kaisar Naruhito, Jusuf Kalla dan Ibu Mufidah akan dijamu di Matsu-No-Ma State room.
Saat menerima penghargaan dari pemerintah Jepang, M. Jusuf Kalla, memakai pakaian Adat Teluk Belanga.
Baca Juga: Jusuf Kalla Nonton Acara Pelantikan Rektor Unhas Jamaluddin Jompa Secara Online
Sebelum keberangkatan ke Istana Kaisar Jepang, Jusuf Kalla tampak mengikuti persiapan sederhana dibantu putra putrinya, Imelda dan Solihin Jusuf Kalla.
Menyiapkan kostum sekaligus melepas keberangkatannya dari Hotel Imperial ke istana untuk menerima pengharagaan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
Terkini
-
Kaesang Tiba di Makassar, Siap Sulap Sulawesi Jadi Kandang Gajah
-
Putri Dakka Tersangka Kasus Apa? Ini Penjelasan Polda Sulsel
-
Alasan Polda Sulsel Hentikan Kasus Rektor UNM Non aktif
-
Kemenhub: Pesawat Smart Air Mendarat Darurat Karena Gangguan Mesin
-
Pesawat Smart Air Jatuh di Laut, Diduga Ini Penyebabnya