SuaraSulsel.id - Jemaah An Nadzir di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan memprediksi 1 Syawal jatuh pada 1 Mei 2022. Hingga kini mereka masih terus melakukan pemantauan hilal hingga sabtu besok.
Jemaah yang identik dengan rambut pirang dan jubah itu mengatakan sudah merayakan idul fitri pada hari Minggu mendatang. Hal tersebut sesuai dengan hasil pengamatan bulan.
"Dari hasil pengamatan tim pemantau kami, 1 Syawal jatuh hari Minggu, 1 Mei," ujar Pimpinan An Nadzir, Ustadz Samiruddin Pademmui, Jumat (29/4/2022).
Samiruddin mengatakan dari hasil perhitungan tujuh orang tim pemantau, pergantian bulan kemungkinan terjadi pada Sabtu, 30 April 2022, sore hari. Setelahnya, idul fitri akan dirayakan keesokan harinya.
"Artinya puasa kita pas karena kita menetapkan 1 ramadhan itu 2 April," ujarnya.
Penentuan awal ramadan dan 1 syawal oleh jemaah An Nadzir berbeda dengan pemerintah dan Muhammadiyah. Cara perhitungannya yang membedakan.
Kata Saimuddin, Muhammadiyah menggunakan metode hisab atau berdasarkan penghitungan astronomis. Sementara pemerintah menggunakan metode rukyat pengamatan bulan dengan alat yang modern.
Bagi jemaah An Nadzir, mereka hanya mengandalkan tanda-tanda alam. Seperti pengamatan pasang-surut air laut dan mengamati perjalanan bulan.
Metode ini sama seperti yang mereka lakukan pada penetapan 1 ramadan lalu. An nadzir sebelumnya menetapkan awal ramadan jatuh pada 2 April.
"Metode kita sesuai ajaran nabi," jelasnya.
Walaupun tak menggunakan teknologi canggih, jemaah An-Nadzir mengklaim metode perhitungannya tak pernah salah.
Mereka juga selalu membandingkan hasil pantauan dengan aplikasi astronomi di internet dan selalu tepat.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
-
Pertamina Sukses Penuhi Lonjakan Permintaan Energi saat Ramadan dan Idul Fitri
-
Pengguna Layanan Transportasi Berbasis Aplikasi Meningkat Selama Momen Mudik Lebaran
-
Dari Musik Jazz hingga Hias Easter Egg: Deretan Aktivitas Seru Usai Lebaran untuk Liburan Keluarga
-
Singgung Omongan Ganjar soal Menteri Temui Jokowi, PSI: Jangan Menjalankan Politik Pecah Belah
-
Kapan Lebaran Haji 2025? Siap-siap Libur Panjang, Cek Jadwalnya di Sini
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
Terkini
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin