Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Yunus
Senin, 28 Februari 2022 | 09:49 WIB
Andi Sudirman Sulaiman pada rapat paripurna hari jadi Kabupaten Sinjai ke-458 tahun. Acara digelar secara virtual, Minggu, 27 Februari 2022 [SuaraSulsel.id/Istimewa]

Selain itu, Pemprov Sulsel juga akan membantu hadirnya teknologi air bersih di Pulau Kanalo, Kecamatan Pulau Sembilan. Teknologi arsinum yang bisa langsung diminum tersebut, anggaran dan pembangunannya dilaksanakan tahun ini.

Sementara itu, Bupati Sinjai Andi Seto Gadhista Asapa menyampaikan, Pemkab Sinjai di bawah kepemimpinannya, berupaya meningkatkan sektor-sektor kehidupan masyarakat untuk memulihkan perekonomian yang sempat terpuruk akibat pandemi Covid-19. Pembangunan infrastruktur tetap menjadi fokus untuk memudahkan pergerakan manusia dan barang. Olehnya itu, peningkatan jalan dan jembatan masih menjadi prioritas dengan penyebaran ke seluruh pelosok Sinjai.

"Dalam tiga tahun terakhir peningkatan jalan dan jembatan terus berlangsung sehingga saat ini 204,14 Km jalan kabupaten, ditambah 93 Km jalan desa telah mengalami peningkatan, serta 7 jembatan yang sudah dibangun," sebut Seto.

Ia juga menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Pemprov Sulsel, juga atas kepercayaan yang diberikan kepada Sinjai untuk menjadi tuan rumah pekan olahraga provinsi Sulawesi-Selatan ke-XVII yang akan berlangsung tahun ini.

Baca Juga: Andi Sudirman Ajak Petani Tingkatkan Hasil Pertanian Menggunakan Benih Berkualitas

Load More